Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Apa Itu BabyDoge? Meme Coin yang Curi Perhatian Investor

Harga BabyDoge juga terus melaju lebih tinggi sejak awal 2023. Dalam tujuh hari terakhir, harga meme koin ini melonjak 40,21 persen.

Penulis: Nur Febriana Trinugraheni
Editor: Seno Tri Sulistiyono
zoom-in Apa Itu BabyDoge? Meme Coin yang Curi Perhatian Investor
BSC News.
Baby Doge Coin adalah koin meme yang diluncurkan pada awal Juni 2021 oleh seorang penggemar Dogecoin. 

Laporan Wartawan Tribunnews, Nur Febriana Trinugraheni

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Salah satu koin meme Baby Doge Coin (BabyDoge) berhasil mencuri perhatian investor dan penggemar aset kripto, setelah mengumumkan inovasi barunya yaitu pembakaran aset (portal burning).

Melansir dari U.Today, pembakaran aset ini diluncurkan pada hari ini, Senin (13/2/2023). Portal burning ini akan menempatkan daya bakar ke tangan komunitas.

Kedua, proses ini akan membuat pengguna dikenakan biaya yang lebih rendah saat membeli BabyDoge. Dan terakhir, portal burning akan mengurangi pasokan BabyDoge.

Harga BabyDoge juga terus melaju lebih tinggi sejak awal 2023. Dalam tujuh hari terakhir, harga meme koin ini melonjak 40,21 persen, menurut pantauan dari CoinmarketCap.

Baca juga: Harga Kripto Catatkan Penurunan, The Fed: Awas Bitcoin Bisa Anjlok Hingga ke Nol

Baby Doge Coin diperdagangkan di level 0.000000004081 dolar AS pada pukul 19:00 WIB, setelah naik 8,55 persen dalam 24 jam terakhir.

Lantas apa itu Baby Doge Coin? koin meme yang berhasil menarik perhatian investor dan penggemar kripto.

Berita Rekomendasi

Baby Doge Coin merupakan koin meme yang diluncurkan pada awal Juni 2021 oleh seorang penggemar Dogecoin.

Token cryptocurrency ini berbasis dukungan komunitas dan berjalan di jaringan Binance Smart Chain dengan contract BNB Smart Chain (BEP20).

Baby Doge Coin mengklaim dirinya sebagai anak dari Dogecoin (DOGE), cryptocurrency bergambar anjing Shiba Inu yang mendapat dukungan dari miliarder Elon Musk.

Terdapat tiga fungsi sederhana dalam protokol yang berlaku dalam Baby Doge, yaitu Reflection, LP Acquisition, dan Burn.

Menurut laman Bein Crypto, dalam setiap perdagangan, transaksi akan terkena fee sebesar 10 persen yang terbagi menjadi dua. Sebanyak 5 persen untuk para pemegang coin eksisting (Reflection). Sementara 5 persen dibagi lagi menjadi dua, setengah untuk contract BNB, dan sisanya otomatis akan masuk ke likuiditas (LP Acquisition) di Pancake Swap.

Meme koin ini muncul sebagai salah satu pemain dalam musim altcoin anjing. BabyDoge adalah meme coin dengan tema anjing yang menjadi tren di kalangan trader kripto untuk 'lucu-lucuan' pada 2021.

Koin kripto ini bahkan masuk dalam kategori Doggone Doggerel Token di CoinMarketCap bersama dengan koin lainnya, seperti Dogecoin (DOGE), Shiba Inu (SHIB), dan Dogelon Mars (ELON).

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas