Ganti Lampu LED di Speedometer Soluna Bisa Dikerjakan Sendiri
Peranti tersebut cukup banyak dijual di pasaran, dengan range harga dari Rp 30 ribu
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Saat ini lampu LED (light emiting diode) sudah mulai marak dan terus berkembang. Model peranti tersebut sangat beragam, ada yang model satu titik alias satu LED, lima titik, bahkan sampai 12 titik. Selain itu juga ada yang meng-custom LED.
Yakni, pencahayaan di panel indikator alias spidometer. Penunjuk kecepatan di besutan saat ini sudah ada yang model digital dan analog. Buat spido model jarum bisa upgrade pakai lampu LED.
“Panel tunggangan kesayangan menjadi lebih jelas kala siang atau malam hari. Sedang cara pemasangan LED enggak ribet dan masih bisa dikerjakan sendiri kok!” papar Sutowo dari bengkel Towo Motor (TM) di Jl. Kesehatan, No. 57, Pondok Bambu, Jaktim.
Peranti tersebut cukup banyak dijual di pasaran, dengan range harga dari Rp 30 ribu sampai ratusan ribu dan tergantung model LED. Sebagai praktiknya, pria asal Jateng ini melakukan di Toyota Soluna milik pasiennya.
1. Ini contoh dari lampu model LED. Bisa beli kepunyaan motor, loh! Biar enggak terlalu terang bisa pake LED yang 5 atau 8 titik
2. Ambil obeng kembang buat membuka penutup luar spido dan keluarkan cover tersebut
3. Pada Soluna, terdapat 3 baut pengikat speedometer, maka lepaskan juga, masih memakai obeng kembang.
4. Tarik sedikit seperangkat penunjuk kecepatan itu, guna melepas kabel speedometer dan juga soket-soketnya
5. Terakhir, tinggal cabut bohlam yang lama dan masukkan LED sesuai posisinya. Terus, jajalin deh! Kalau sudah menyala, tinggal merakit kembali. Caranya, kebalikan dari membuka, ya!