Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

IIMS 2016 Sudah Masuki Persiapan Teknis

Aspek entertainment di penyelenggaraan IIMS tahun ini menjadi poin penting untuk mendukung serapan pengunjung.

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in IIMS 2016 Sudah Masuki Persiapan Teknis
Dyandra Promosindo
Kemeriahan atraksi yang menghibur pengunjung di IIMS 2015 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Ajang pameran otomotif tahunan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016 akan berlangsung selama 11 mulai 7 sampai 17 April di JIEvpo Kemayoran, Jakarta.

Soal progres persiapan pameran, sampai saat ini Dyandra Promosindo sebagai penyelenggara acara, menyatakan sudah memasuki persiapan teknis.

"Kini sudah masuk proses teknis persiapan. Ada beberapa APM besar yang tengah menyusun program khusus di IIMS 2016 dengan permintaan area tertentu," kata Hendra Noor Saleh, Direktur Dyandra Promosindo kepada Tribun, Jumat (12/2/2016).

"Kami sendiri selaku penyelenggara sudah melakukan berbagai perubahan berdasarkan evaluasi tahun lalu namun tetap mengusung konsep The Essence of Motor Show, konsep yang mensinergikan semua elemen otomotif dengan nuansa edukasi dan entertaintment,” imbuh Hendra.

Aspek entertainment tahun ini, menurut Hendra, menjadi poin penting untuk mendukung serapan pengunjung. Tujuan utama pameran adalah promosi dan penjualan, tapi itu hanya akan efektif jika crowd-nya mendukung.

"Semakin padat pengunjung maka potensi transaksi pun semakin tinggi. Di tengah sulitnya perekonomian nasional tahun lalu, IIMS 2015 menyedot 359.374 pengunjung dengan nilai transaksi Rp 1,6 triliun," kata Hendra.

Dengan situasi ekonomi terkini, dia yakin akan bisa melampaui angka tersebut. “Target tahun ini tak muluk-muluk, 380.000 pengunjung. Itu target realistis, berpotensi lebih karena momen menjelang bulan suci Ramadhan dan Idul Fitri dimana umumnya persiapan mudik dan liburannya disiapkan sejak jauh hari,” imbuhnya.

Berita Rekomendasi

Sama seperti penyelenggaraan tahun lalu, IIMS 2016 masih menggandeng Grand Prix International (GPI) Thailand (penyelenggara Bangkok International Motor Show). Tujuannya, guna mengentalkan nuansa internasional.

Dyandra sebagai penyelenggara juga tetap mengedepankan pengembangan industri lokal. Mulai dari sektor industri komponen, FIN Komodo yang mobil murni buatan Indonesia, sampai prototype mobil listrik karya mahahasiswa. Hal ini sejalan dengan misi dan upaya pemerintah yang terus mendorong pertumbuhan industri otomotif lokal.

“Setiap kesempatan sekelas IIMS ini seyogyanya memang memberi manfaat bagi industri lokal. Di setiap langkah, national interest harus jadi fokus kita. Dengan pengalaman panjang selama ini, saya yakin IIMS 2016 akan lebih meriah dan sukses dari tahun lalu,” kata Menteri Perindustrian Saleh Husin saat beraudiensi dengan Dyandra Promosindo beberapa waktu lalu.

Konsep kemeriahan itu dibenarkan Presiden Direktur Dyandra Promosindo Ery Erlangga. IIMS 2016 akan kembali ke konsep The Essence of Motor Show. "Bukan sekadar ajang pamer otomotif, tapi IIMS menjalankan fungsi untuk menguatkan sinergi semua elemen otomotif dengan cara edukatif dan menghibur," kata Ery.

"IIMS 2016 tetap fokus pada kenyamanan pengunjung, hadirnya teknologi tertinggi, dan tentu saja pada akhirnya adalah peningkatan penjualan para exhibitors," imbuh Ery.

“Banyak sekali acara pendukung tahun lalu yang dipertahankan karena terbukti bisa menjadi wacana pendidikan dan rekreasi keluarga, seperti Military Zone yang ternyata mendapat sambutan sangat tinggi. Seperti tahun lalu, 50-an supporting event disiapkan untuk memanjakan pengunjung. Tentu saja dibarengi berbagai kegiatan sosial seperti tradisi IIMS,” lanjutnya.

Hendra menjanjikan acara-acara pendukung di IIMS 2016 akan dikemas dengan sentuhan yang lebih fresh dan inovatif. Berbagai program unggulan seperti IIMS Rock Crawling, IIMS Drift War, IIMS Scooter War dan lain-lain akan dikemas dengan format baru. "Salah satu program baru kami yaitu IIMS Edu Class yang mengudang para pelajar untuk mengikuti workshop dengan tema yang bervariasi seputar industri otomotif ini akan menghadirkan pembicara yang berkompeten di bidangnya," kata Hendra.

“Yang benar-benar baru adalah tambahan program CSR, yakni Safety Road Education to Children. Sangat penting memberikan edukasi sejak dini soal disiplin dan keselamatan berkendara bagi anak. Acaranya dikemas dan disesuaikan dengan dunia anak-anak," ungkap Hendra.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas