Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Bertarung Lawan Honda BR-V, TAM Gencarkan Aktivitas Marketing Rush TRD Sportivo ke Komunitas

"Kita siapkan, setidaknya ada satu unit untuk mereka coba dan rasakan sensasi berkendaranya."

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in Bertarung Lawan Honda BR-V, TAM Gencarkan Aktivitas Marketing Rush TRD Sportivo ke Komunitas
TRIBUNNEWS/CHOIRUL ARIFIN

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- PT Toyota Astra Motor (TAM) siap menggarap segmen komunitas pemilik dan pecinta otomotif di Tanah Air untuk memasarkan Toyota Rush TRD Sportivo yang produknya resmi diluncurkan di pasar Indonesia melalui sebuah prosesi di Jakarta, Jumat (26/2/2016) lalu.

Rush TRD Sportivo memang diposisikan TAM untuk menghadang serbuan Honda BR-V di pasar SUV 7-seater di Tanah Air yang kehadiran perdananya sempat mengundang decak kagum di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015 lalu.

Wujud konkretnya, TAM bersama komunitas Terios Rush Club Indonesia (TeruCI) menggelar event MetamorphoRUSH dengan mengundang sejumlah member TeruCI dan empat komunitas otomotif ternama lainnya di sebuah kafe di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (27/2/2016).

Empat komunitas otomotif lain yang diundang hadir di acara ini adalah APV Club Indonesia, Chevy Spin Indonesia (CSI), Ertiga Club Indonesia (ERCI) dan Nissan Livina Club Indonesia.

Di ajang Metamorphorus ini, tim marketing digital TAM mempresentasikan berbagai kelebihan Rush TRD Sportivo 7 dan TRD Sportivo Ultimo ke para member komunitas. Acara aktivasi marketing ini semakin menarik dengan hadirnya tim sales and marketing Auto2000.

Indra Lubis, Head of Community Development PT Toyota Astra Motor (TAM) kepada Tribun di sela acara ini mengatakan, pihaknya tahun ini fokus menggarap segmen komunitas untuk menopang aktivitas marketing dan sales TAM untuk varian Rush terbaru ini.

Ini lantaran,segmen komunitas memiliki preferensi yang bagus dalam keputusan membeli mobil baru. Selain lewat format gathering, kata Indra, aktivasi dan engagement dengan komunitas-komunitas otomotif dilakukan lewat peminjaman unit Rush terbaru ke mereka untuk diuji coba di ajang touring.

Berita Rekomendasi

"Kita siapkan setidaknya ada satu unit untuk mereka coba dan rasakan sensasi berkendaranya," kata Indra Lubis.

Dalam waktu dekat, kegiatan mendukung touring komunitas akan dilakukan dengan tujuan dari Jakarta ke Kota Malang dan Padang.

"Untuk aktivitas aktivasi dengan komunitas untuk Rush TRD Sportivo Ultimo ini untuk sementara kita lakukan di Jakarta dulu," kata Indra Lubis.

Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo dan Toyota Rush TRD Sportivo 7 dengan kapasitas angkut penumpang lebih banyak merupakan line up terbaru dari Rush yang diharapkan bisa memperkuat penetrasi Toyota di pasar SUV Tanah Air.

"Line-up terbaru Toyota Rush ini sekaligus meningkatkan total ownership benefit mobil ini bagi pelanggan setia Toyota. Kami optimistis, kehadiran Toyota Rush TRD Ultimo dan Toyota Rush TRD Sportivo 7 semakin memenuhi ekspektasi konsumen," kata Hiroyuki Fukui, Presiden Direktur PT TAM di acara peluncuran mobil ini, Jumat lalu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas