Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Mau Persingkat Transaksi? Belilah Voucher Pembayaran Tol Cipali di Rest Area

Saat singgah di rest area ini, konsumen yang akan keluar di Palimanan bisa membeli voucer ini supaya cepat.

Editor: Fajar Anjungroso

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – PT Lintas Marga Sedaya (LMS) selaku operator jalan tol Cikopo – Palimanan (Cipali) memangkas tarif tol.

LMS menerapkan dua langkah strategis untuk mengurangi antrian di gerbang tol.

“Kita percaya kalau strategi dan inisiatif ini akan mengurangi antrian. Sebab juga akan mengurangi waktu transaksi di gerbang tol,” sebut Hudaya Arryanto, Wakil Direktur Utama PT LMS di Jakarta (29/6).

Langkah pertama yakni dengan melakukan pembulatan pembayaran. Kendaraan yang berasal dari Cikarang Utama (Cikanut) sampai Palimanan akan membayar Rp 109,500, namun akan dibulatkan menjadi Rp 108.000.

“Untuk mencari dan handling uang Rp 2 ribu jauh lebih mudah dan cepat dibanding dengan koin,” tambahnya.

Arry, panggilannya memprediksi dengan pembulatan ini akan memotong waktu transaksi.

Langkah kedua dengan menyediakan voucer pembayaran gerbang tol Cikanut-Palimanan bagi yang tidak menggunakan e-toll card.

BERITA REKOMENDASI

Akan disediakan voucer dengan harga Rp 108 ribu untuk memperpendek transaksi. Jadi nantinya pengendara hanya menyerahkan voucer saja di gerbang tol.

Nah, voucher ini dijual di beberapa rest area. Seperti pada KM 57, KM 102 dan juga KM 166.

Saat singgah di rest area ini, konsumen yang akan keluar di Palimanan bisa membeli voucer ini supaya cepat.

Selain menjual di beberapa rest area, voucher ini juga akan ada di petugas ‘jemput bola’ di gerbang Palimanan.

Langkah strategis yang diterapkan LMS ini akan berlaku sejak tanggal 1 Juli sampai 5 Juli 2016 mendatang.


Sumber: Otomotif Net
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas