Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Daihatsu Gratiskan Perawatan Berkala 110.000 KM

Jenis perawatan berkala 110.000 KM ini meliputi penggantian oli dan filter oli, pembersihan rem, pengecekan sistem rem, sistem kemudi

Penulis: Yurike Budiman
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Daihatsu Gratiskan Perawatan Berkala 110.000 KM
TRIBUNNEWS.COM/YURIKE
Elvina Afny selaku CSVC Division Head ADM bersama Ratno Yunanto selaku Service Department Head dan Hendrayadi Lastiyoso, Markerting and CSR division head AI DSO 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yurike Budiman

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dalam rangka HUT ke-110, Daihatsu memberikan program Gratis Perawatan Berkala 110.000 KM sebagai apresiasi khusus kepada pengguna Daihatsu di Indonesia.

Program yang dimulai pada 1 April 2017 mendatang ini berlaku untuk pengguna setia Daihatsu yang berstatus perorangan dan bukan instansi serta telah melakukan perawatan berkala 110.000 KM yang sesuai dengan data pada Service Booklet kendaraan.

"Program gratis perawatan berkala 110.000 KM ini merupakan wujud apresiasi Daihatsu terhadap pelanggan setia yang selalu menggunakan produk dan jasa layanan bengkel resmi Daihatsu, sekaligus untuk memperingati ulang tahun Daihatsu yang ke 110," kata Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor, Amelia Tjandra, di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (23/3/2017).

Jenis perawatan berkala 110.000 KM ini meliputi penggantian oli dan filter oli, pembersihan rem, pengecekan sistem rem, sistem kemudi, fungsi kerja transmisi, roda, suspensi dan kondisi bagian bawah kendaraan.

Sementara itu, Marketing & Customer Relation Division Head PT Astra International Tbk-Daihatsu Sales Operation, Hendrayadi Lastiyoso mengatakan kuota yang tersedia ada di sembilan wilayah diantaranya DKI 1, DKI 2, Jawa Timur, Jawa Barat, Jawa Timur, Bali, Indonesia Timur, dan Sumatera.

"Untuk setiap wilayah 110 unit mobil, total 990 unit kuota yang kita sediakan," kata Hendrayadi

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas