Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Melindungi Cat Mobil dari Kotoran Burung dan Paparan Sinar UV dengan Glass Coating

Ini merupakan kali kedua Glass Fusion hadir di GIIAS sejak 2016 dan kali ini brand ini menghadirkan produk anyar Glass Coating untuk cat bodi mobil.

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in Melindungi Cat Mobil dari Kotoran Burung dan Paparan Sinar UV dengan Glass Coating
TRIBUNNEWS/CHOIRUL ARIFIN
Demo cara kerja Glass Coating dari Glass Fusion di booth Glass Fusion di GIIAS 2017, Jumat (11/8/2017). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Glass Fusion kembali berpartipasi pada pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show 2017 (GIIAS 2017) di ICE Convention Center BSD. Brand ini menempati booth saling bersebelahan dengan booth V-Kool di Pre Funtion Hall 10 PF-20.

Ini merupakan kali kedua Glass Fusion hadir di GIIAS sejak 2016 dan kali ini brand ini meluncurkan produk anyar Glass Coating untuk cat bodi mobil.

Glass Coating merupakan produk high performance coating dari Glass Fusion untuk kebutuhan perawatan mobil.

Nanotechnology dual coating di produk ini memberikan perlindungan cat mobil dari paparan sinar UV, hujan asam, polusi, kotoran burung sampai getah pohon.

Lianto Winata V, Bussiness Development Director PT V-KOOL Indo Lestari mengatakan, produk ini juga mencegah timbulnya noda permanen dan kerak air, sehingga mobil selalu tampak baru.

Glass Fusion
Glass Coating merupakan produk high performance coating dari Glass Fusion untuk kebutuhan perawatan mobil dan dipercaya untuk perawatan mobil dari beberapa agen pemegang merk seperti Honda Prospect Motor dan Mercedes-Benz.

Selama GIIAS 2017 berlangsung, Glass Fusion menawarkan program khusus Free Asuransi All Risk untuk seluruh kaca mobil pelanggan Glass Fusion.

Asuransi untuk kaca mobil akan di-cover selama 2 tahun mengikuti masa berlaku kartu garansi Glass Fusion. Cover asuransi juga berlaku untuk semua bentuk kerusakan pada kaca yang mengakibatkan kaca retak ataupun pecah seperti tindak kejahatan, ataupun bencana alam tapi tidak mengcover goresan ataupun luka kecil.

Berita Rekomendasi

Setelah dilakukan penggantian kaca baru, pelanggan akan kembali mendapatkan treatment Glass Fusion gratis.

"Program khusus ini diharapkan diminati para pecinta otomotif indonesia, karena program ini berlaku secara nasional," ungkap Lianto.

Prosedur klaimnya, pelanggan bisa langsung menghubungi hotline asuransi untuk mengetahui lokasi bengkel rekanan terdekat, atau bisa juga melalui sistem reimburse sesuai dengan persetujuan dan arahan dari customer service perusahaan asuransi terlebih dahulu.

Glass Fusion selama in telah bekerjasama dengan agen pemegang merk mobil (APM) di Indonesia. Di GIIAS 2017, Glass Fusion dipercaya Mercedes-Benz untuk memberikan benefit Voucher Free Aplikasi Glass Fusion khusus untuk pelanggan Mercedes-Benz Type E-Class yang melakukan pembelian unit pada event GIIAS 2017.

Voucher Free Aplikasi Glass Fusion juga diberikan untuk pembelian unit Honda CRV di event GIIAS 2017, hasil kerjasama Glass Fusion dengan PT Honda Prospect Motor.


Khusus untuk pelanggan Mitsubishi Pajero Sport yang melakukan pembelian unit mobil di GIIAS 2017 juga mendapatkan Voucher Free Treatment Glass Fusion.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas