Mesin Baru Toyota Hilux Diklaim Lebih Powerfull
Di atas kertas, Hilux mampu menyemburkan power maksimum sebesar 149,6 PS. Naik dibanding sebelumnya yaitu 144 PS.
Penulis: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Toyota Hilux mendapatkan penyegaran yang cukup signifikan. Bukan sekadar eksterior saja, sektor mesin pun ikutan dijamah dengan mengganti dapur pacu berkode 2GDHI.
Pergantian mesin ini menjadikan Hilux anyar lebih bertenaga. Di atas kertas, Hilux mampu menyemburkan power maksimum sebesar 149,6 PS. Naik dibanding sebelumnya yaitu 144 PS.
Sementara torsi maksimum 40,8 kgm meningkat dibandingkan sebelumnya yaitu 35 kgm. Selain itu, pemakaian bahan bakar mesin 2GDHI juga lebih efisien.
Demi menopang kinerja mesin 2GDHI, transmisi pun ikutan diubah agar distribusi tenaga ke empat roda lebih optimal.
Transmisi manual menggunakan model RC60 dan AC 60 untuk transmisi otomatis 6-speed yang digunakan varian V.
“Berdasarkan hasil survei yang kami lakukan, penyegaran kali ini memang lebih dikhususkan untuk melengkapi kebutuhan pelanggan line up 4x4, baik untuk penggunaan pribadi maupun komersial,” kata Executive General Manager PT Toyota-Astra Motor, Fransiscus Soerjopranoto dalam keterangan tertulis.
Penyegaran pada New Hilux lebih difokuskan pada line up 4x4, baik pada varian Double Cabin maupun Extra Cabin yang merupakan kontributor terbesar dari penjualan Toyota Hilux.
Hingga Agustus lalu, total penjualan line up 4x4 ini sudah mencapai 3.419 unit atau naik 92,7% dibandingkan periode yang sama pada 2016 sebesar 1.774 unit.
Sementara itu total penjualan line up 4x2 atau Single Cabin mencapai 2.279 unit atau meningkat 41,6% dibandingkan periode Januari-Agustus 2016 sebesar 1.610 unit.