Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Pasar SUV Sedang Tumbuh Kuat, Jadi Alasan Jaguar Hadirkan F-Pace di Indonesia

"Untuk memasukkan versi mesin diesel, kami memunggu approval dari pihak prinsipal, apakah bisa dimasukkan ke pasar Indonesia atau tidak."

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in Pasar SUV Sedang Tumbuh Kuat, Jadi Alasan Jaguar Hadirkan F-Pace di Indonesia
TRIBUNNEWS/CHOIRUL ARIFIN
Jaguar F-Pace saat diluncurkan di Jakarta, Kamis (12/10/2017). 

Baca: Jaguar Hadirkan SUV F-Pace di Indonesia, Harganya Dibanderol Rp 1,5 Miliar Off The Road

Selain itu, preferensi mereka masih kuat pada mesin bensin. Pertimbangan lainnya adalah kualitas bahan bakar solar.

"Untuk memasukkan versi mesin diesel, kami memunggu approval dari pihak prinsipal, apakah bisa dimasukkan ke pasar Indonesia atau tidak," ungkap Roland.

Jaguar F-Pace
Bagasi ekstra luas di Jaguar F-Pace

Tommy Handoko menjelaskan, Jaguar F-Pace sepenuhnya memakai platform baru, tidak menggunakan platform mobil mobil Jaguar yang lainnya.

Sementara, untuk teknologi mesinnya, Roland mengatakan, mesin di Jaguar F-Pace memang diproduksi di pabrik yang sama milik Jaguar  Land Rover di Inggris, seperti mesin-mesin yang dipasang di Land Rover.

Namun dia menegaskan, konfigurasi mesin untuk Jaguar dan Land Rover sama sekali berbeda. Begitu juga electronic programming, component, dan karakter mesinnya dirancang sama sekali berbeda.

"Basic mesin sama dengan yang dipakai di Land Rover tapi sistem power train berbeda." tegasnya.

Berita Rekomendasi

"Perbedaan karakter mesin di Jaguar dan di Land Rover ini bisa dirasakan saat di putaran rendah dan putaran tinggi. Gear ratio, serta transmisi yang diaplikasikan juga berbeda dari yang dipasang di Land Rover," imbu Roland Staehler.

Untuk pasar Indonesia, PT WAE memasarkan Jaguar F-Pace seharga Rp 1,549 miliar of the road.

Setiap pembelian Jaguar F-Pace, PT WAE menggaransi dengan paket servis 5 tahun, termasuk penggantian komponen wear & tear selama 3 tahun. PT WAE juga memberikan garansi 3 tahun atau jarak tempuh 100.000 km, mana yang tercapai lebih dulu.

Penulis: Choirul Arifin

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas