Terungkap! Harga Jual Honda All New PCX Versi 125 CC untuk Pasar Eropa
Honda All New PCX 125 dibangun dengan platform rangka duplex baja baru dengan frame yang tinggi dilengkapi shock absorber kembar di belakang.
Penulis: Brian Priambudi
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Brian Priambudi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sosok skutik Honda All New PCX 125 untuk pasar Eropa telah terungkap. Model skutik 125 cc ini mirip sosoknya dengan Honda All New PCX 150 dengan desain lampu yang baru.
Dilansir dari indianautosblog.com, perbedaan signifikan dapat dilihat dari wajah depan yang lebih sporty, dengan LED DRL ramping yang menyatu dengan headlamp LED.
Begitu juga pada lampu ekor dan indikator yang sudah menggunakan LED.
Terdapat ruang penyimpanan di fairing bagian kiri yang cukup besar untuk menampung kaleng minuman, penyimpanan ini dilengkapi adaptor AC 12V untuk mengisi daya smartphone pengendara.
Ruang penyimpanan dibawah jok juga cukup besar dengan kapasitas 28 liter.
Honda All New PCX 125 dibangun dengan platform rangka duplex baja baru dengan frame yang tinggi dilengkapi shock absorber kembar d ibelakang serta garpu teleskopik 31mm di bagian depan.
Motor ini menggunakan mesin SOHC 125cc dengan liquid cool dan fuel injection membuat motor ini menghasilkan daya di puncak tanpa kehilangan torsi bottom-end.
Baca: Logo Suzuki Akan Segera Terpasang di Toyota Corolla Altis di India
Baca: Ora Sido Rabi, Single Hit Anyar Nella Kharisma Ini Baru Rilis 3 Hari Ditonton 47.982 Viewers
Untuk kekuatan puncak PCX 125 dapat menyemburkan tenaga 12,2 PS pada 8.500 rpm dan torsi maksimum 11,8 Nm pada 5.000 rpm.
Skuter matic ini memiliki tangki yang besar hingga 8 liter dengan konsumsi bahan bakar 47,6 km/liter.
PCX 125 menggunakan ban depan berukuran 100/80 14 inci sedangkan ban belakang berukuran 120/70 14 inci, juga dilengkapi dengan idling stop yang dapat dipilih pengendara.
Hingga saat ini masih belum diketahui apakah model ini akan masuk pasar indonesia, apabila masuk pasar indonesia maka PCX 125 akan menjadi saingan dari Yamaha Lexi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.