Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Butuh Uang Jadi Alasan Orang Banyak Jual Mobil Usai Lebaran

Fischer menyebutkan, transaksi menjual mobil saja (bukan tukar tambah) setelah momen lebaran, komposisinya capai 15 persen dari keseluruhan transaksi

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Butuh Uang Jadi Alasan Orang Banyak Jual Mobil Usai Lebaran
TRIBUNNEWS/BRIAN
Bursa mobil bekas di WTC Mangga Dua, Jakarta, Senin (5/3/2018). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Konsumsi besar-besaran menjelang lebaran, termasuk salah satunya buat beli mobil, ternyata menyisakan cerita sendiri setelah momen tersebut lewat.

Kocek yang kering terkuras, membuat beberapa orang membutuhkan uang kembali buat modal hari-hari. Jalan keluar alternatif adalah menjual kendaraannya ke pedagang mobil bekas.

Fenomena ini juga diakui oleh Halomoan Fischer, Presiden Direktur mobil88, saat berbincang pada acara kumpul media, Jumat (18/5/2018).

Fischer menyebutkan, transaksi menjual mobil saja (bukan tukar tambah) setelah momen lebaran, komposisinya mencapai 15 persen dari keseluruhan transaksi di mobil88.

Baca: Adara Taista Meninggal di RS Tokyo, Apa Alasan Orang Tajir Indonesia Suka Berobat ke Luar Negeri

“Menjual mobil saja setelah lebaran memang ada. Sekitar 15 persen lah dari total,” ujar Fischer.

Dibanding dengan hari-hari biasa, kata Fischer, orang-orang yang menjual mobilnya saja tanpa tukar tambah, juga mengalami kenaikan.

Walaupun lonjakannya tidak signifikan, atau cenderung kecil. “Saya tahunya orang BU (butuh uang) setelah lebaran. Ada kenaikan orang yang menjual saja, tapi tidak besar,” kata Fischer.

Berita Rekomendasi

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Butuh Uang, Banyak Orang Jual Mobil Usai Lebaran"  

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas