Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Dapat Fasilitas Lengkap, Peserta Mudik Bareng Honda Merasa Nyaman

Peserta juga mendapatkan konsumsi sebelum keberangkatan, selama perjalanan dan sesampai di tempat tujuan serta paket dari sponsor.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Dapat Fasilitas Lengkap, Peserta Mudik Bareng Honda Merasa Nyaman
 TribunJakarta/Rafdi Ghufran
Peserta Mudik Balik Bareng Honda sebelum prosesi pemberangkatan di halaman PT Astra Honda Motor, Sunter, Jakarta Utara, Minggu (10/5/2018) 

Laporan Wwartawan TribunJakarta.com, Rafdi Ghufran

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hari ini, 2.625 konsumen setia Honda mudik ke kampung halaman menggunakan 56 bus eksekutif ke  Semarang, Solo dan Yogyakarta bersama PT Astra Honda Motor (AHM).

Para peserta mudik bertajuk Mudik Balik Bareng Honda ini mendapatkan fasilitas lengkap. 
Dengan hanya membayar sebesar Rp 150.000, pemudik mendapatkan dua kursi bus beserta pengangkutan 1 unit motor pemudik, asuransi selama perjalanan, layanan kesehatan, serta goodie bag berisi jaket.

Peserta juga mendapatkan konsumsi sebelum keberangkatan, selama perjalanan dan sesampai di tempat tujuan serta paket dari sponsor.

Pengalaman pulang kampung pun menjadi menyenangkan.

Seperti yang dirasakan Ani (35) yang akan mudik ke Yogyakarta. Dia mengaku baru pertama kali ini mengikuti program Mudik Balik Bareng Honda.

Baca: Menhub Budi Karya Berangkatkan 2.625 Pemudik Honda Tujuan Solo, Yogya dan Semarang

“Ini sih yang pertama kalinya, menyenangkan sekali ya. Udah gitu pelayanannya juga ramah, mendapatkan goody bag, proses administrasinya jugabagus banget, teratur banget,” kata Ani saat ditemui menjelang prosesi pemberangkatan para pemudik oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi di kantor pusat AHM di kawasan Sunter, Jakarta Utara, Minggu (10/6/2018).

Berita Rekomendasi

Ani juga mengaku nyaman dengan kebersihan fasilitas yang disiapkan di bus selama perjalanan.

“Toiletnya bersih, busnya juga nyaman. Baru pertama kali udah ngeliat nyaman, bersih,” tambahnya.

Pada Lebaran tahun-tahun sebelumnya, Ani dan keluarga selalu mudik menggunakan kendaraan pribadi.

Dengan fasilitas yang diberikan Honda kali imi, dia mengaku mudiknya menjadi lebih menyenangkan karena tidak letih di perjalanan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas