Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Ratusan Siswa SMK Adu Skill di Fuso Student Skill Competition 2018

KTB membagi kompetisi menjadi 3 tahapan. Tahap I, merupakan test teori yang diadakan pada tanggal 16-20 Juli 2018.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Ratusan Siswa SMK Adu Skill di Fuso Student Skill Competition 2018
HO
Sebanyak 550 siswa SMK dari 10 kota di Indonesia mengikuti Fuso Student Skill Competition 2018. Program ini merupakan bagian dari Fuso Vocational Education Program yang diselenggarakan KTB untuk siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) menggelar Fuso Student Skill Competition 2018. Program ini merupakan bagian dari Fuso Vocational Education Program untuk siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).

Fuso Student Skill Competition 2018, diikuti sekitar 550 siswa SMK dari 10 kota di Indonesia, yaitu Medan, Palembang, Lampung, Bandung, Jakarta, Bekasi, Solo, Malang, Banjarmasin dan Makassar.             

Kompetisi Keahlian Siswa ini merupakan salah satu kegiatan Tanggung Jawab Sosial KTB di bidang pendidikan sebagai realisasi dari komitmen KTB untuk mendukung kemajuan pendidikan di Indonesia.

Tujuan Kompetisi Keahlian Siswa ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan siswa-siswa SMK khususnya terkait dengan teknik kendaraan.

KTB membagi kompetisi menjadi 3 tahapan. Tahap I, merupakan test teori yang diadakan pada tanggal   16-20 Juli 2018. 

Baca: Aptrindo Tolak Gunakan Bahan Bakar Bio Diesel karena Dianggap Boros dan Bikin Masalah di Mesin

Berikutnya, tahap II merupakan test praktek yang akan  diadakan pada tanggal 25 & 28 Juli 2018. Sementara test tahap III merupakan test praktek, sesi final yang akan di adakan pada 7 Agustus 2018 di PT KTB. 

Deputy Group Head Technical & Training Department KTB Donny Maksudi di acara pembukaan kompetisi tahap I menyatakan, kompetisi ini diharapkan menjadi penyemangat para siswa untuk meningkatkan keahlian khususnya dalam bidang otomotif, sehingga nantinya mereka mempunyai bekal yang cukup untuk memasuki dunia kerja.

Baca: Industri Sepeda Motor Indonesia Siap Sambut Euro 4

Berita Rekomendasi

Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari donasi kendaraan praktek ke 11 SMK di Indonesia, yang kemudian dilanjutkan dengan pemberian pelatihan otomotif bagi para guru dan siswa SMK.

Semoga kegiatan ini bermanfaat bagi para siswa SMK khususnya dan bagi dunia pendidikan Indonesia pada umumnya. Untuk hasil akhir dari kompetisi keahlian siswa ini, akan disampaikan pada 8 Agustus 2018.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas