Berapa Biaya Perawatan MPV Wuling Confero S? Cuma Rp 111.686 Per Bulan
Tak hanya itu, Wuling juga memberikan bebas biaya jasa perawatan berkala untuk jarak tempuh 5.000, 10.000 dan 15.000 km.
Penulis: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Sejak pertama kali diluncurkan di pasar Indonesia tahun 2017 lalu, mobil multi purpose vehicle (MPV) Wuling Confero langsung mencuri perhatian publik.
MPV ini mendapat sambutan luas masyarakat di tengah kuatnya dominasi MPV produksi pabrikan Jepang. MPV ini dilirik karena ada nama besar di belakangnya, yakni General Motors sebagai salah satu pemegang saham PT SGMW Wuling Motor, sebagai agen pemegang merk Wuling Motors di Indonesia, serta harga jualnya yang kompetitif dan kualitas produk yang bagus.
Mesin bensinnya yang berkapasitas 1500 CC juga cukup efisien dalam konsumsi bahan bakar.
Namun, masyarakat belum banyak yang tahu berapa sebenarnya total cost ownership (TCO) atau total biaya perawatan yang harus dilakukan konsumen untuk merawat MPV yang mampu mengangkut hingga 8 penumpang dengan konfigurasi 2-3-3 ini?
Taufik S Arief, Direktur After Sales Wuling Motors mengatakan, berdasar hasil perhitungan internal, total biaya perawatan berkala MPV Wuling Confero S untuk 100.000 km pertama atau 5 tahun pemakaian hanya Rp 6.701.132.
Jika dibagi lima, maka rata-rata biaya perawatan per tahunnya didapatkan angka Rp 1.340.226.
Jika dirata-rata lagi biaya perawatannya per bulan, dengan membagi angka Rp 1.340.226 dengan angka 12 maka didapatkan angka Rp 111.686 saja per bulan.
"Dengan biaya kepemilikan yang rendah, hanya Rp 100.000-an per bulan, ini tentu biaya perawatan yang sangat terjangkau untuk Confero S. Untuk MPV Wuling Cortez pun juga hampir sama, hanya Rp 100.000an per bulan," beber Taufik S Arief di acara paparan layanan after sales Wuling Motors di sela gelaran pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018, di ICE BSD City, Tangerang, Senin (6/8/2018).
"Total biaya kepemilikan ini tidak menghitung biaya bahan bakar," ungkap Arief.
Taufik juga menjelaskan, pihaknya memberikan tiga tahun garansi atau 100.000 km (mana yang tercapai lebih dulu).
"Ada juga garansi 5 tahun untuk komponen komponen utama engine dan transmisi, total ada 26 item. Semuanya tercatat secara jelas di buku manual yang diberikan ke konsumen saat membeli kendaraan," ungkapnya.
Taufik juga menyebutkan, pihaknya juga memberikan garansi untuk setiap pembelian suku cadang resmi yang dilakukan konsumen di dealer Wuling Motors
"Kami berikan garansi selama satu tahun. Jika terdapat kerusakan atau kesalahan selama masa garansi ini, konsumen berhak mendapatkan penggantian suku cadang yang rusak tersebut," kata dia.
Tak hanya itu, Wuling juga memberikan bebas biaya jasa perawatan berkala untuk jarak tempuh 5.000, 10.000 dan 15.000 km.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.