Gantengnya Datsun GO Ketika Dibenamkan Moncong Nissan GT-R
Bagian gril Datsun GO satu ini tampak meminjam desain gril yang serupa gril Nissan GT-R Nismo.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Makin jarang terdengar gaungnya, Datsun GOtampil dengan beberapa penyegaran.
Meski begitu, hal ini tak cukup membatasi kreativitas modifikator digital melakukan ubahan pada sang LCGC.
Ini menemukan satu lagi modifikasi digital dengan basis Datsun GO unggahan akun Instagram @sknyf.art
Tampilan Datsun GO satu ini terlihat lebih sporty berkat ubahan di area fascia.
Bagian gril Datsun GO satu ini tampak meminjam desain gril yang serupa gril Nissan GT-R Nismo.
Gaya gril V-Motion kecil dipadukan dengan gril bawah yang lebar membuat GO jauh lebih segar.
Selain itu, bagian fog lamp juga diubah lebih sipit, termasuk dangan bumper yang lebih tajam ditambah lip spoiler bawahnya.
Di sisi samping tampak diberikan side skirts simple dengan aksen merah. Sementara pelek dipilih model palang 6 dibalut ban profil tipis.
Di bagian belakang, tak lupa dibekali dengan spoiler dan bumper belakang custom
Baca: Kenang Nasihat dan Momen-momen Terakhir dengan Sang Ayah, Tutut Soeharto: Allah Tidak Sare
Di Indonesia, varian terbaru dari Datsun GO dan GO+ sudah masuk sejak Januari 2018 lalu.
Dibekali mesin 3-silinder berkapasitas 1.200 cc itu tenaga maksimalnya mencapai 78 dk, untuk transmisi otomatis CVT.
Berbeda dengan GO dan GO+ bertransmisi manual yang memiliki tenaga sebesar 68 dk.
Berita ini sudah tayang di gridoto berjudul Datsun GO Paling Ganteng Pakai Gril ala Nissan GT-R