Indonesia Motorcycle Show Harapkan Mampu Jual 1.700 Motor
Tak lama lagi pameran sepeda motor Indonesia Motorcycle Show (IMOS 2018) akan berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC).
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tak lama lagi pameran sepeda motor Indonesia Motorcycle Show (IMOS 2018) akan berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC).
Gelaran ini akan berlangsung pada 31 Oktober 2018 hingga 4 November 2018.
Menurut Sigit Kumala, Ketua Penyelenggara Pameran IMOS 2018, pihaknya tidak memasang target angka pasti.
Karena sesuai dengan tema yang diusung yakni 'Indonesia Future Technology', IMOS 2018 akan lebih mengedepankan teknologi ketimbang jualan.
Namun Sigit juga tak menampik, jika ajang sebesar IMOS juga menjadi lahan mendulang SPK.
"Dua tahun lalu yang terjual sebanyak 1.700 unit dengan transaksi Rp 20 miliar, semoga tahun ini bisa lebih dari itu," ujarnya kepada wartawan di Jakarta (15/10/2018).
Sigit juga mengatakan, IMOS tahun ini menurutnya akan berjalan lebih baik.
Baca: Honda Jazz RS Jadi Jawara Autovision AutoLightUp Contest 2018 di Lampung
"Kalau dua tahun lalu luas pameran IMOS tak sampai 10 ribu meter, kali ini kami buat lebih luas di atas 10 ribu meter," terang Sigit.
Selain luas area pameran, eksibitor yang ikut pun lebih banyak dibanding dua tahun yang lalu.
"IMOS 2018 akan diikuti 60 eksibitor, jumlah ini naik hampir dua kali lipat dibandingkan pada tahun 2016 yang hanya diikuti 34 eksibitor," pungkasnya.
Sehingga produk yang dipamerkan lebih banyak dan acaranya bakal lebih semarak lagi nih Sob.
Berita ini sudah tayang di gridoto berjudul Luas Pameran dan Peserta Meningkat, IMOS 2018 Targetkan Lebih 1.700 Motor Terjual