Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Putaran Final Indonesian Supercross Championship Siap Digelar di Kediri Akhir Pekan Ini

Kemeriahan ajang supercross ini juga akan diramaikan komunitas trail dari kota Kediri dan para kroser internasional dengan kegiatan rolling thunder

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Putaran Final Indonesian Supercross Championship Siap Digelar di Kediri Akhir Pekan Ini
HANDOUT
Putaran final Indonesian Supercross International Championship 2018 akan digelar di Kediri akhir pekan ini, Sabtu, 1 Desember 2018 di Sirkuit Supercross Gunung Klotok Brigif Mekanis 16/Wira Yudha Mojokerto. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Putaran final Indonesian Supercross International Championship 2018 akan digelar di Kediri akhir pekan ini, Sabtu, 1 Desember 2018.

Seri keempat sekaligus seri pamungkas gelaran ini akan digelar di Sirkuit Supercross Gunung Klotok Brigif Mekanis 16/Wira Yudha Mojokerto, Kota Kediri, mulai pukul 09.00 pagi.

Ajang yang disponsori Kratingdaeng ini sebelumnya telah digelar sebanyak 3 seri di Banyuwangi, Cianjur dan Malang oleh PT Asiasejahtera Perdana Pharmaceutical bekerja sama dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI), Lightning Production dan Redstone Activation Agency.

Putaran final ini dijanjikan akan menghadirkan kroser-kroser terbaik Tanah Air dan kroser internasional seperti berlaga pada seri sebelumnya.

Para kroser akan mengejar poin. Hasil balapan pada 3 seri terakhir, kroser-kroser terbaik di masing-masing kelas: kelas 50 cc M. Athar Al Ghifary/Jabar/privater, Alif Putra/Jatim/GHMS Balok Balap, Marvin Vilopoto/Jatim/Bhayangkara MX Kendari JPMX Academy.

Baca: KNKT Tak Izinkan Pengacara Hotman Paris Bawa Data Hasil Investigasi Gugat Boeing ke Pengadilan

Untuk kelas 80 cc, I Kadek Kompyang Fajar K/Bali/KJM Nugroho Motocross Training Art Industries, Marcelino Rigi/Jatim/Djagung Dunlop SCT Hu sky Orca VMX, Maliki Somma/Bali/Oops Bali MX, Corsa JPX Melon Orca VMX.

Di kelas EX Pro A dan B ditempati oleh kroser nasional dan senior, tampil Irwan Ardiansyah/DIY/Pertamina Patra Niaga Rehobat KYT IRC Ardians, Aep Dadang/Jabar/XClub JKAT Pesona Indonesia, Lionel/Jabar/Buzzet Racing Team, Zulfikar/Jabar/Gapuraning Rahayu MX, dan lain-lain.

Berita Rekomendasi

MC international X-Games Barbara Fava dijadwalkan akan kembali menjadi MC babak final ini.

Seri pamungkas ini juga akan menampilkan aksi Extreme Freestyle Motocross William Van De Putte dari Belgia dan Alastair Sayer dari Afrika Selatan. 

Kemeriahan ajang supercross ini juga akan diramaikan komunitas trail dari kota Kediri dan para kroser internasional dengan kegiatan rolling thunder di beberapa lokasi.

Para kroser andalan Kratingdaeng dari Australia akan ikut berlaga di Ssirkuit Supercross Gunung Klotok seperti Joel Evans, Jaden Rykers, Connor Tiernery, dan Aaron Tanti.

Putaran final ini juga akan dimeriahkan booth games, bazaar, local band dan Rock Dangdut Lucky Avanta, DJ Peformance serta penampilan dari FMX dan DJ performance di sesi penutupan.

"Kami selaku pioneer minuman energi, berharap ajang ini dapat menjadi wadah positif dan meningkatkan minat generasi muda akan kegiatan otomotif dan melahirkan pembalap muda dan professional Indonesia. Kami telah memberikan kesempatan bagi pembalap terbaik dan berprestasi untuk menjadi tim balap Kratingdaeng pada even balap berikutnya," kata Sigid Hindroseto, Brand Manager, PT Asiasejahtera Perdana Pharmaceutical dalam pernaytaan pers tertulisnya, Jumat (30/11/2018).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas