Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Dealer Mitsubishi Fuso Ke-230 Beroperasi di Kota Medan

Peresmian dilakukan oleh Presiden Direktur KTB Atsushi Kurita bersama Direktur Utama PT Dipo Internasional Pahala Otomotif, Tonny Chandra.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Dealer Mitsubishi Fuso Ke-230 Beroperasi di Kota Medan
HANDOUT
PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) meresmikan dealer baru yang ke-230 di Indonesia di Kotya Medan, Kamis (7/2/2019). Dealer baru ini dilengkapi 4 stall besar untuk perbaikan kendaraan. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) meresmikan dealer baru yang ke-230 di Indonesia di Kotya Medan, Kamis (7/2/2019).

Dealer yang dikelola PT Dipo Internasional Pahala Otomotif ini berlokasi di Jl. Krakatau Unjung No. 236-236 A, Kelurahan Tanjung Mulia, Kecamatan Medan Deli, Kota Medan.

Peresmian dilakukan oleh Presiden Direktur KTB Atsushi Kurita bersama Direktur Utama PT Dipo Internasional Pahala Otomotif, Tonny Chandra.

Atsushi Kurita menyatakan. peresmian dealer ini merupakan langkah penting KTB untuk memasarkan produk medium duty truck (MDT) terbarunya, yakni Fuso Fighter yang baru saja diluncurkan secara nasional pada Januari 2019 lalu, agar sampai ke tangan konsumen di seluruh Indonesia.

“Area Sumatera Utara merupakan area potensial untuk pertumbuhan penjualan Mitsubishi Fuso. Tahun lalu kami meraih pangsa pasar 69 persen di Sumatera Utara. Produk Colt Diesel kami memimpin pasar di area Sumatera Utara dengan pangsa pasar 78,2 persen," ujar Kurita.

Di segmen medium duty truck, Mitsubishi Fuso di wilayah ini meraih pangsa pasar 45,8 persen. "Melihat pertumbuhan berkelanjutan sektor perkebunan di area Sumatera Utara, kami percaya bahwa area ini memiliki potensi besar,” ujarnya.

Dealer baru ke-230 ini dibangun di atas lahan seluas 4.960 m2 dengan luas bangunan 1.295 m2, dan merupakan dealer eksklusif Fuso pertama di Indonesia dengan layanan 3S (sales, service, spare parts). 

Baca: DIPO Group Resmikan Diler Mitsubishi Ke-33 di Kota Medan

Berita Rekomendasi

Dealer dilengkapi area showroom untuk 2 kendaraan, ruang tunggu yang nyaman dilengkapi dengan makanan dan minuman, area negosiasi, serta akses Free Wifi dan TV kabel.

Di area bengkel, dealer dilengkapi 4 stall besar dengan mekanik yang mampu menangani perbaikan dan perawatan kendaraan hingga 20 unit per hari.

Diler ini juga dilengkapi dengan layanan Mobile Workshop Service (MWS) yang disiapkan untuk menjangkau konsumen yang membutuhkan layanan service di tempat.

Mitsubishi Fuso meningkatkan kualitas kendaraannya dengan menyematkan teknologi terbaru, Runner Telematics dan terpasang di semua truk Mitsubishi Fuso yang diproduksi sejak Januari 2018.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas