Generasi Baru Yamaha NMAX Bakal Pakai Spion di Windshield?
Secara fungsi sebenarnya penggunaan spion di windshield seperti produk aftermarket sering kali mengurangi area pandangan ke belakang.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Yamaha NMAX model terbaru jadi bahan perbincangan di tengah masyarakat.
Banyak yang mengharapkan perubahan di Yamaha NMAX terbaru.
Salah satunya spion yang diharapkan sudah menempel di windshield seperti Yamaha TMAX.
"Yamaha NMAX baru harapanya pakai spion tanduk (yang menempel di windshield). Jadi kelihatan lebih sporty," ungkap Yoga Ningrat, owner Yoga Motoshop.
"Sekarang sudah banyak aftermarketnya, mudah-mudahan pabrikan (Yamaha Indonesia Motor Manufacturing) melihat masukan ini," ujar pria yang bengkelnya jadi langganan Maxi Yamaha ini.
Namun, secara fungsi sebenarnya penggunaan spion di windshield seperti produk aftermarket sering kali mengurangi area pandangan ke belakang.
Baca: Yamaha Aerox 155 Milik Wirawan Sabet Predikat King of MAXI Yamaha Modification
"Iya soalnya kurang tinggi jadinya terhalangan sama setang. Sarannya kalau mau dipasang spion di windshield posisinya dibuat agak lebih tinggi lagi," tambahnya.
Gencar isu soal Yamaha NMAX baru sebenarnya sudah terdengar sejak akhir tahun 2018.
Pihak Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) sendiri sudah memberi statement masih mau fokus dengan model Yamaha NMAX saat kini.
Jadi, sebenarnya NMAX model terbaru belum akan hadir dalam waktu dekat.
"Kalau bicara isu NMAX terbaru saya pastikan bahwa dalam waktu dekat ini tidak ada," ujar Yordan Satriadi, selaku General Manager Marketing YIMMi, Sabtu (2/3/2019).
Berita ini sudah tayang di gridoto berjudul Ramai Jadi Bahan Obrolan, Yamaha NMAX Bakal Pakai Spion di Windshield?