Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Isuzu mu-X i Series Bidik Pasar Pengguna Panther

Isuzu ingin membangun awareness dan memperbanyak produk di masyarakat terlebih dahulu sebelum menargetkan jumlah penjualan mu-X i series.

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Isuzu mu-X i Series Bidik Pasar Pengguna Panther
capture video
Izuzu D-Max mu-X Dimodifikasi Jadi Lebih Gagah di GIIAS 2018 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) membidik para pengguna Panther untuk beralih menggunakan Isuzu mu-X i series.

Kelebihan mu-X i series yang dapat menerjang segala medan diharapkan mampu menarik para pengguna setia Panther untuk mengganti tunggangannya.

"Kita bidik pemakai Panther terutama penyuka touring. Kan mereka sangat paham bagaimana mesin Isuzu yang bandel dan irit. Hal yang sama seperti kenyaman, kabin lebih besar dan lain-lain kita tawarkan dengan mu- X i series," terang Attias Asril, Marketing Division Head PT IAMI, Minggu (28/7/2019).

Selain itu, Isuzu mu-X i series juga menargetkan penjualan ke instansi pemerintah dan flip customer.

Isuzu ingin membangun awareness dan memperbanyak produk di masyarakat terlebih dahulu sebelum menargetkan jumlah penjualan mu-X i series.

Pasar terbesar mu-X dan beberapa produk Isuzu berada di pulau Jawa.

BERITA TERKAIT

"Yang ngeliat sih oke tapi kalau lihat dari SPKnya belum terlalu keliatan ya, tapi yang nanya dan yang tes juga lumayan banyak. Mudah-mudahan varian ini bisa dongkrak. Kita angka ngga ngomong. Tapi mu-X ini dijaring untuk pemakai turing, bagi strata ekonomi lebih baik ada SUV mu-X i series yang agak terjangkau harganya," tambah Attias.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas