Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

All New Ertiga dan New Carry Pick Up Kontributor Terbesar SPK Suzuki di GIIAS 2019

Sebanyak 406 SPK diantaranya dikontribusi oleh model MPV All New Ertiga serta 361 unti SPK dari New Carry Pick Up

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in All New Ertiga dan New Carry Pick Up Kontributor Terbesar SPK Suzuki di GIIAS 2019
TRIBUNNEWS/CHOIRUL ARIFIN
All New Ertiga dipamerkan di booth Suzuki di ajang pameran otomotif tahunan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 di ICE, BSD City, Tangerang. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) membukukan total 1.159 unit surat pemesanan kendaraan selama 11 hari tampil berpameran di ajang otomotif tahunan, Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 yang berlangsung 18-28 Juli 2019 di ICE, BSD City, Tangerang.

Dari capaian ini, sebanyak 406 SPK diantaranya dikontribusi oleh model MPV All New Ertiga serta 361 unti SPK dari New Carry Pick Up, masing-masing dengan kontribusi 32,8 persen dan 29,2 persen. 

Kendaraan unggulan Suzuki lainnya, seperti Karimun Wagon R, APV Arena, Ignis, Baleno, dan SX4 S-Cross juga turut berkontribusi terhadap penjualan Suzuki selama pameran.

Makmur, 4W Sales Director PT Suzuki Indomobil Sales mengatakan, capaian ini tak lepas dari strategi Suzuki yang berfokus pada kendaraan yang diproduksi di Tanah Air selama tampil di GIIAS 2019.

Selama GIIAS 2019, Suzuki juga memberikan diskon harga kepada pengunjung yang membeli
Suzuki Genuine Accessories (SGA), Suzuki Genuine Oil (SGO), Suzuki Apparel, serta paket aksesoris All
New Ertiga Suzuki Sport, All New Ertiga, Ignis Sport Edition, Iignis, dan Baleno.

Pendapatan dari penjualan produk SGA, SGO, dan Suzuki Apparel selama GIIAS 2019 mencapai 144,6 persen dari target.

Booth Suzuki juga mampu menarik perhatian 3.500 pengunjung selama sebelas hari pameran.

Baca: Jokowi Mengaku Perpres Mobil Listrik Belum Sampai ke Mejanya

Berita Rekomendasi

“Selama GIIAS berlangsung, kami tak hanya mengandalkan jajaran mobil Suzuki yang digandrungi
konsumen, tetapi juga menyajikan kegembiraan melalui berbagai kegiatan interaktif bagi pengunjung. Kami mengajak para pengunjung merasakan langsung pengalaman berkendara dengan
kendaraan unggulan Suzuki dan menawarkan berbagai alternatif penjualan yang memudahkan dan
menguntungkan," ungkap Makmur.

“Terima kasih atas antusiasme pengunjung terhadap Suzuki. Kami harap, kehadiran Suzuki selama GIIAS
dapat memenuhi ekspektasi pelanggan, baik dari segi jajaran kendaraan, program penjualan, serta
kegiatan interaktif yang kami tawarkan. Keterlibatan konsumen secara langsung melalui
pengalaman dan riset menjadi tolok ukur kami untuk menghadirkan produk yang sesuai bagi pelanggan,”
imbuhnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas