Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Karoseri Adi Putro dan 10 APM Kendaraan Niaga Siap Ramaikan GIICOMVEC 2020

GIICOMVEC 2020 siap menghadirkan industri kendaraan komersial Indonesia secara lengkap dan komprehensif.

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in Karoseri Adi Putro dan 10 APM Kendaraan Niaga Siap Ramaikan GIICOMVEC 2020
HANDOUT
Pameran kendaraan komersial GIICOMVEC 2018 di JCC Senayan, Jakarta, Minggu (4/3/2018). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Karoseri bus ternama, Adi Putro, bersama 10 merk kendaraan niaga memastikan diri akan kembali tampil berpartisipasi di ajang pameran kendaraan niaga bertajuk GAIKINDO Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2020 yang diselenggarakan Gaikindo di Jakarta Convention Center (JCC) pada tanggal 5-8 Maret 2020 mendatang.

Ke-10 brand kendaraan niaga yang meyatakan diri akan tampil di pameran business-to-business (B2B) ini adalah DFSK, FAW, Hino, Isuzu, Mercedes-Benz, Mitsubishi Motors, Mitsubishi Fuso, Suzuki, Toyota serta UD Trucks.

Sesuai namanya, pameran ini akan menampilkan model dan tipe terbaru kendaraan niaga truk, bus dan pick up serta produk karoseri kepada calon pembeli dan pengunjung.

Pameran ini diyakini akan mendatangkan pengunjung dari kalangan pebisnis dari berbagai sektor industri.

Ketua Umum Gaikindo Yohannes Nangoi menyatakan optimismenya terhadap pertumbuhan industri otomotif Indonesia di 2020.

“Perjalanan tahun lalu cukup berat untuk industri otomotif, namun kami yakin di tahun ini permintaan pasar akan kembali menguat, dan akan memberikan efek positif bagi industri otomotif Indonesia. Kami harap kehadiran GIICOMVEC 2020 akan semakin melancarkannya,“ tutur Yohannes Nangoi.

Baca: Pameran Kendaraan Niaga GIICOMVEC Kembali Digelar Maret 2020 di JCC Senayan

Dia mengatakan, GIICOMVEC 2020 siap menghadirkan industri kendaraan komersial Indonesia secara lengkap dan komprehensif.

GIICOMVEC 2020 juga akan semakin lengkap dengan kehadiran produk-produk unggulan dari bermacam sektor industri pendukung, seperti industri karoseri, suku cadang, aksesoris, fitur teknologi, dan perlengkapan lainnya, termasuk sektor logistik dan transportasi, seperti jasa logistik dan transportasi, supply chain, sistem pergudangan, dan lainnya.

Baca: Penjualan Chevrolet Terus Melorot Diduga Jadi Pangkal GM Angkat Kaki

BERITA REKOMENDASI

Dia mengatakan, dukungan dari banyak asosiasi di Indonesia yang terkait dengan industri kendaraan komersial juga semakin menguatkan alasan bagi potential buyer untuk datang ke GIICOMVEC 2020.

Nangoi menyebutkan, Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aptrindo), Asosiasi Karoseri Indonesia (Askarindo), Asosiasi Logistik Indonesia, Ikatan Pengusaha Otobus Muda Indonesia (IPOMI) dan lainnya juga siap mendukung pameran ini.

Baca: Daihatsu Pasang Target Pangsa Pasar 17 Persen di Tengah Kelesuan Ritel Otomotif

Pameran dua tahunan ini juga akan menampilkan Demo Area, sebuah area khusus untuk menampilkan performa beragam kendaraan komersial yang dipamerkan.

Di pameran tahun ini, potential buyers dapat mencoba langsung kemampuan dan sensasi berkendara di balik setir beragam kendaraan komersial di Demo Area melalui test-drive.

Pameran juga akan diisi dengan seminar dan talkshow seputar bisnis berbagai sektor industri terkait bersama asosiasi pendukung dan peserta pameran.


“GIICOMVEC 2020 akan menjadi ajang bagi para pebisnis dan pengusaha, baik di bidang logistik, barang konsumsi, pertambangan, atau lainnya untuk menemukan beragam solusi dengan inovasi dan teknologi terkini yang dapat mendukung operasional dan produktivitas bisnisnya,” ujar Rizwan Alamsjah, Ketua III GAIKINDO.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas