Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Ini yang Baru di Interior SUV New Hyundai Tucson yang Diperkenalkan Hari Ini

New Tucson ini masuk di kelas SUV C-segment. Yakni SUV yang paling ideal untuk konsumen di Indonesia

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in Ini yang Baru di Interior SUV New Hyundai Tucson yang Diperkenalkan Hari Ini
TRIBUNNEWS/CHOIRUL ARIFIN
New Hyundai Tucson saat diperkenalkan kepada media di Jakarta, Jumat (24/1/2020). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mengawali tahun ini, Hyundai melakukan penyegaran pada salah satu SUV larisnya, Tucson dengan memperkenalkan New Hyundai Tucson di Jakarta, Jumat (24/1/2020).

Melalui penyegaran ini, SUV 5-seater berdesain Eropa ini tampil lebih fresh dengan tampilan look terbaru khas Hyundai yang lebih eye-catching.

Deputy Marketing Director PT Hyundai Mobil Indonesia, Hendrik Wiradjaja mengatakan, New Hyundai Tucson memiliki look terbaru khas Hyundai yang lebih eye-catching.

"New Tucson ini masuk di kelas SUV C-segment. Yakni SUV yang paling ideal untuk konsumen di Indonesia karena dimensinya tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil," ujar Hendrik.

Kapasitas mesinnya juga pas, alias tenaganya tidak terlalu besar alias boros dan tidak kekecilan. Rentang penggunanya juga lebih lebar. "Bisa digunakan oleh pria maupun wanita.

Di bagian interior atau kabinnya, New Hyundai Tucson masih tetap menawarkan antara kelapangan kabin yang didesain nyaman dan roomy untuk berlima termasuk pengemudi dengan warna baru bernuansa beige.

Baca: Hyundai Kenalkan SUV New Tucson, Ini Sejumlah Pembaruan di Bagian Eksteriornya

Penyegaran di interiornya antara lain Center Fascia berdesain baru yang lebih modern dan clean serta mudah diakses pengemudi, Power Seat Driver 8 Way baru plus Lumbar Support untuk kenyamanan berkendara, serta lingkar setir yang dibalut kulit berdesain baru.

Baca: Dibangun Tahun Ini, Pabrik Perakitan Mobil Hyundai Berlokasi di Kota Deltamas Cikarang

BERITA REKOMENDASI

Hyundai Tucson terbaru juga menyematkan fitur Push Start Button dan 3 pilihan drive mode: normal, eco serta sport di varian mesin bensin dan 2 pilihan drive mode: eco dan sport di varian mesin diesel CRDi.

New Hyundai Tucson 6
New Hyundai Tucson menghadirkan fitur Push Start Button dan 3 pilihan drive mode: normal, eco serta sport di varian mesin bensin

Interior Hyundai Tucson terbaru juga dibekali New Rear Air Ventilation System untuk memberikan kesejukan lebih maksimal untuk penumpang baris belakang.

Ada juga USB Port untuk kebutuhan pengisian daya ponsel di penumpang baris belakang, serfta 4.2-inch TFT LCD Supervision Cluster terbaru yang menampilkan berbagai informasi
kendaraan termasuk fitur drive mode.

Yang juga baru di SUV 5-seater ini adalah 7-inch display audio dengan konektivitas yang mendukung Android Autolink dan Apple Car Play serta fitur Aux, USB, iPod dan Bluetooth untuk menunjang kebutuhan hiburan penumpang.

New Hyundai Tucson 7
Interior bernuansa beige di SUV New Hyundai Tucson.

New Hyundai Tucson juga dibekali fitur keamanan dan keselamatan seperti ABS & EBD System untuk pengereman prima, Dynamic Guideline Camera memudahkan pengemudi ketika memarkir, serta sensor parkir untuk memberikan kode bagi pengemudi untuk jarak aman saat akan parkir maupun mundur.

Baca: KD Senang Membeli Furnitur Mewah, Suka Ajak Dua Seleb Ini untuk Berburu


Fitur keselamatan lainnya adalah Down Hill Brake Control, Hill-Start Assist Control, Dual Airbag System dan struktur rangka Hyundai New Tucson yang sudah memakai AHSS (Advanced High Strength Steel) yang lebih kokoh untuk menyerap dan meminimalkan distorsi akibat benturan saat kecelakaan. 

Bangku baris kedua yang roomy di SUV New Hyundai Tucson.
Bangku baris kedua yang roomy di SUV New Hyundai Tucson. (TRIBUNNEWS/CHOIRUL ARIFIN)

AHSS juga diklaim mampu mengurangi Noise dan Vibration (NVH) agar kabin lebih senyap.

Hendrik menyatakan pihaknya menawarkan New Hyundai Tucson dalam empat pilhan warna, yaitu Phantom Black, Platinum Silver, Pepper Grey dan White Cream.

Soal harga jual, varian GSL mesin bensin ditawarkan seharga Rp 464.000.000 dan varian diesel CRDi GLS seharga Rp 520.000.000 OTR Jakarta.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
berita POPULER
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas