New Carry Pick Up Versi Lebih Mewah Diperkirakan Akan Tampil di Arena GIICOMVEC
Suzuki akan kembali berpatisipasi di pameran dua tahunan ini dari segmen kendaraan niaga ringan alias LCV.
Penulis: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pameran otomotif khusus kendaraan niaga Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2020 akan digelar pada 5-8 Maret 2020, di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta.
Suzuki akan kembali berpatisipasi di pameran dua tahunan ini dari segmen kendaraan niaga ringan alias LCV.
Nah, di pameran ini kabarnya Suzuki akan memamerkan pick up New Carry dalam versi dress up.
Sumber Tribunnews membisikkan, varian baru tersebut tampil lebih mewah, terutama di bagian interiornya. Misalnya, jok yang tampil lebih premium dengan dilengkapi sandaran kelapa.
Baca: Astra Peugeot Siapkan Warranty 5 tahun untuk New 3008 dan 5008 Allure Plus
"Jadi nanti akan rilis varian baru pick up New Carry di ajang GIICOMVEC," ujar sang sumber.
Varian baru ini masih akan tetap tampil dalam format pick up.
Baca: Permintaan dari Pebisnis Logistik Naik, Fuso Optimis Bisa Jual 46.900 Unit Truk di 2020
Sumber tersebut menyatakan, produk baru yang akan tampil di GIICOMVEC 2020 unit sudah disiapkan.
Saat ditanya apakah model tersebut sudah siap diproduksi massal, sang sumber belum bisa memastikan.
Direktur Marketing PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Divisi Roda Empat, Donny Saputra yang dikonfirmasi Tribunnews di sela preview SUV terbaru Suzuki XL7 di Kebun Raya Bogor, Selasa 911/2/2020) menolak memberikan komentar.
Dia menyatakan, sejauh ini pihaknya belum akan merilis varian baru dari New Carry.