Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Vespa S 125 i-get Meluncur dengan Desain Lebih Segar dan Sporty, Harga Rp 39 Juta

Marco Noto La Diega mengatakan, Vespa S 125 i-get dengan tampilan yang lebih segar, muda dan sporty.

Penulis: Lita Febriani
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Vespa S 125 i-get Meluncur dengan Desain Lebih Segar dan Sporty, Harga Rp 39 Juta
TRIBUNNEWS/LITA FEBRIANI
Peluncuran Vespa S 125 i-get di Jakarta, Jumat (28/8/2020). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Piaggio Indonesia secara resmi meluncurkan Vespa S 125 i-get di Indonesia pada Jumat (28/8/2020) lewat virtual launch.

Hadir dengan tampilan lebih sporti dan ceria, Vespa S 125 i-get dipasarkan dengan tiga pilihan warna yakni Blue Vivace, Black Vulcano dan Grey Titanio.

President Director PT Piaggio Indonesia, Marco Noto La Diega mengatakan, Vespa S 125 i-get dengan tampilan yang lebih segar, muda dan sporty.

"Vespa S terbaru ini membawa gaya yang disempurnakan dengan fungsionalitas yang ditingkatkan," tutur Marco saat peluncuran, Jumat (28/8/2020).

Vespa S 125 i-get memiliki bentuk headlamp depan baru dengan teknologi LED baru tertanam di dalamnya. Ada pula daytime running light dengan LED.

Baca: Seri Skuter Vespa Kini Punya Tujuh Warna Baru

Kemudian, panel instrumen yang dibuat modern, kombinasi layar digital LCD dan speedometer analog mewakili kombinasi sempurna antara tradisi dan inovasi.

Peluncuran Vespa S 125 i-get di Jakarta
Peluncuran Vespa S 125 i-get di Jakarta, Jumat (28/8/2020).
Berita Rekomendasi

Vespa juga memperbarui desain pijakan kaki dengan bentuk baru agar menyajikan kenyamanan bagi pengendara dan penumpang.

Baca: Vespa Balap Meluncur di Malaysia, Dijual Mulai Harga Rp 64 Jutaan

Jok juga didesain ulang sedikit lebih rendah, ini membuat lebih nyaman dengan tampilan premium.

Ada pula colokan USB baru dan ruang pemyimpanan pada bagian kanan disajikan untuk kenyamanan harian.

"Untiuk harga Vespa S 125 i-get Rp 39 juta on the road Jakarta," terang Marco.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas