Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Nissan Juke Terbaru Sekarang Dilengkapi Teknologi AI Alexa Amazon

Juke Enigma kompatibel dengan Alexa Amazon, teknologi ini juga akan tersedia di semua Juke yang dilengkapi dengan infotainment NissanConnect.

Editor: Sanusi
zoom-in Nissan Juke Terbaru Sekarang Dilengkapi Teknologi AI Alexa Amazon
ist
Nissan Juke 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM - Nissan mengenalkan SUV compact Juke edisi khusus di Inggris baru-baru ini.

Versi edisi khusus diberi nama Juke Enigma dan menggabungkan perubahan gaya yang unik.

Juke Enigma kompatibel dengan Alexa Amazon, teknologi ini juga akan tersedia di semua Juke yang dilengkapi dengan sistem infotainment NissanConnect.

Baca juga: Nissan Tancap Gas, Bakal Kenalkan Kicks Autech 23 Januari

Alexa merupakan asisten teknologi AI virtual yang dikembangkan oleh Amazon.

Pemilik Juke Enigma dapat mengontrol banyak fungsi kendaraan melalui perangkat Amazon Alexa atau aplikasi smartphone Amazon.

Mereka bisa meminta Alexa untuk mengunci atau membuka kunci pintu dari jarak jauh, mengirim lokasi ke sistem navigasi internal dan banyak lagi.

Berita Rekomendasi

Juke Enigma mendapatkan perubahan eksterior dengan sentuhan gelap, kendaraan ini menggunakan velg hitam 19 inci berwarna gelap dan atap hitam, serta spion pintu dilengkapi dengan grafis yang unik, ada pula grafik Enigma yang unik pada pilar C.

Dikutip dari Auto Express, Rabu (6/1/2021), Nissan menyediakan Juke Enigma dalam tiga warna, yaitu Gun Metallic Grey, Storm White dan All Black.

Harga Juke Enigma dijual mulai dari 23.195 Euro atau setara dengan Rp 398 juta.

Jantung pacunya dilengkapi dengan mesin bensin 1.0 liter tiga silinder turbocharged yang menghasilkan tenaga 114 bhp, penggerak dikirim ke roda depan melalui gearbox manual enam kecepatan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas