Pameran Virtual Daihatsu Festival Siap Digelar Akhir Pekan Ini
Daihatsu akan kembali menggelar pameran Virtual Daihatsu Festival pada Sabtu, 20 Februari 2021, mulai pukul 10.00 - 11.00 WIB.
Penulis: Lita Febriani
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Daihatsu akan kembali menggelar pameran Virtual Daihatsu Festival pada Sabtu, 20 Februari 2021, mulai pukul 10.00 - 11.00 WIB.
Pameran ini sekaligus menunjukkan komitmen Daihatsu dalam memberikan pelayanan terbaik ke pelanggan tanpa harus datang ke outlet di masa pandemi.
Daihatsu menyiapkan berbagai paket promo penjualan, hingga fasilitas trade-in (tukar-tambah) dengan beragam benefit menarik.
Baca juga: Tak Lama Lagi, Toyota Raize dan Daihatsu Rocky Mengaspal di Tanah Air
Marketing and Customer Relations Division Head PT Astra International-Daihatsu Sales Operation (AI-DSO), Hendrayadi Lastiyoso Rabu (17/2/2021) mengatakan, program ini diharapkan memudahkan pecinta Daihatsu memiliki mobil baru.
Program ini juga menyajikan beragam hiburan dan sharing inspiratif dari Daihatsu.
Baca juga: Mengenal Fitur-fitur Unggulan di SUV 7-Seater Daihatsu Terios
Paket promo penjualan yang disiapkan antara lain, gratis biaya admin untuk setiap pembelian secara kredit, khusus melalui perusahaan pembiayaan ACC (Astra Credit Companies) dan DAF (Daihatsu Astra Finance), serta extra cashback untuk pembelian cash.
Daihatsu didukung Mobil88 juga menyediakan layanan trade in dengan menyiapkan tim appraisal di area Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi).
Untuk paket trade-in ini, ada kesempatan mendapatkan benefit bagi 30 pemesan pertama berupa voucher e-money berisi saldo sebesar Rp 500.000 dan hadiah menarik lainnya.
Untuk dapat bergabung pada acara ini, konsumen dapat melakukan registrasi melalui website daihatsu.co.id atau klik tautan https://daihatsu.co.id/virtualdaihatsufestival/