Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Nissan Dikabarkan Segera Rilis SUV Baru di Indonesia

Nissan dikabarkan akan segera merilis model sport utility vehicle (SUV) terbaru untuk pasar Indonesia.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Nissan Dikabarkan Segera Rilis SUV Baru di Indonesia
IST
All New Nissan Rouge 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nissan dikabarkan akan segera merilis model sport utility vehicle (SUV) terbaru untuk pasar Indonesia.

Berdasarkan keterangan Evensius Go, Presiden Direktur PT Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI), pihaknya memang sedang menyiapkan Sport Utility Vehicle (SUV) baru yang akan diluncurkan untuk pasar Indonesia.

"Untuk market Indonesia, ke depannya kami akan ada passenger car dan SUV," ujar Evensius lewat daring di Jakarta beberapa waktu yang lalu.

Bisa saja Nissan Indonesia akan meluncurkan New Nissan X-Trail yang sebelumnya telah diluncurkan di Auto Shanghai 2021.

Sebagai informasi, generasi pertama Nissan X-Trail pertama keluar pada 2001. Sampai saat ini Nissan X-Trail sudah mendapat banyak perombakan hingga penambahan beberapa fitur.

Baca juga: Nissan Indonesia Berencana Bawa Mobil ePower Lain ke Indonesia, Ini Bocoran Modelnya

Dari berbagai jenis Nissan X-Trail yang beredar di Indonesia, ada banyak sekali kelebihan yang ditawarkan. Segera hadirnya model SUV baru ini diharapkan bisa mendongkrak penjualan Nissan di Indonesia.

Baca juga: Cara Merawat Pick Up Agar Operasional Optimal dan Usia Pakai Lebih Lama

Berdasar data dari Gaikindo, penjualan Nissan selama 2020 lalu hanya membukukan volume 10.849 unit.

Baca juga: Mendeteksi Gejala Retak Pada Dinding Ban, Apa Saja Penyebabnya?

BERITA REKOMENDASI

Sementara, di periode Januari sampai September 2021 ini, Nissan hanya mampu menjual 1.904 unit.
Jauh tertinggal dari rival-rivalnya sesama pabrikan Jepang seperti Toyota, Daihatsu, Mitsubishi dan Suzuki.

Sebagian artikel ini tayang di Gridoto dengan judul Nissan Indonesia Siapkan SUV Terbaru, Akankah New X-Trail Diluncurkan, Simak Nih Fitur-fiturnya

Sumber: Gridoto
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas