Mesin Scania K410lB, Bertenaga Namun Tetap Hemat
Tenaga yang mampu dihasilkan mesin ini mencapai 410 horse power pada 1.900 rpm dan torsi puncak 2000 Nm pada 1350 rpm.
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Scania K410IB-6X2 ditenagai mesin diesel 13 liter DC13 K01 Euro 3, 4 stroke, enam silinder.
Tenaga yang mampu dihasilkan mesin ini mencapai 410 horse power pada 1.900 rpm dan torsi puncak 2000 Nm pada 1350 rpm.
Scania K410IB-6X2 dilengkapi pula turbocharged dan intercooled dengan Scania PDE injection dan air cleaner.
Baca juga: Ini Alasan Mitsubishi L300 Tetap Diminati Pengusaha
"Keunggulannya lebih bertenaga dibanding yang lain ya. Untuk di jalan, bisa lebih halus (smooth), dan bbm lebih hemat. Satu liternya bisa mencapai 3-3,8 km," ujar Andreas Wibisono, selaku teknikal officer Scania kepada Warta Kota, Selasa (16/11/2021).
Mesin ini pun ideal untuk bus yang melayani ruter perjalanan jarak jauh.
Dengan keunggulan yang dimilikinya, pengguna tak perlu takut overhaul.
"Kebetulan Scania juga dilengkapi dengan fitur teknologi yang bisa memantau jarak dan maintinancenya. Dari situ akan ketahuan," tambahnya.
Baca juga: Pertahankan Market Leader Light Duty Truck, Mitsubishi Fuso Ungkap Jurus Bertahan saat Pandemi
Dengan adanya pemantauan dengan sistem elektrik, kejadian turun mesin pun bisa terhindarkan.
Ada pun Scania menampilkan bus sasis di pameran otomotif GIIAS 2021, di ICE BSD, Tangerang.
Hal ini ditujukan untuk edukasi kepada pengunjung soal bagian-bagian di dalam bus.
Scania juga menampilkan barecode setiap fitur bus.
Gunanya mengarahkan pengunjung ke informasi lengkap seputar bagian-bagian tersebut, termasuk mesin, kelistrikan, suspensi dan lainnya. (m21)