Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Motor Sport Adventure Touring CB150X Unjuk Gigi di Sirkuit Mandalika

Selain New CB150X, motor petualang Honda lainnya juga tampil di sini seperti CB150R Streetfire dan skutik Honda ADV150.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Motor Sport Adventure Touring CB150X Unjuk Gigi di Sirkuit Mandalika
dok.
Motor sport adventure touring CB150X di gelaran balap dunia FIM Superbike World Championship (WSBK) dan Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) di Sirkuit Mandalika Jumat-Minggu (19-21/11/2021). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Motor sport adventure touring CB150X yang baru saja meluncur di perhelatan pameran otomotif GIIAS 2021, unjuk gigi di gelaran balap dunia FIM Superbike World Championship (WSBK) dan Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) di Sirkuit Mandalika Jumat-Minggu (19-21/11/2021).

Motor New CB150X yang tampil di WSBK dan IATC adalah varian warna Volcano Matte Black dan penampakannya muncul di booth Honda area Enduro yang berdekatan dengan tribun pengunjung Grey dan Tosca dan Purple.

Selain New CB150X, motor petualang Honda lainnya juga tampil di sini seperti CB150R Streetfire dan skutik Honda ADV150.

Di seri pamungkas balapan ini, PT Astra Honda Motor (AHM) bersama jaringan main dealer Astra Motor Nusa Tenggara Barat, juga menampilkan motor-motor Honda lainnya yang ber-DNA balap di area Pertamax seperti CBR1000RR-R Fireblade, CBR250RR, dan CBR150R.

Baca juga: Jonathan Rea Dominasi Podium Seri Terakhir Ajang Balap WSBK

Menurut General Manager Marketing Planning and Analysis AHM Andy Wijaya, kehadiran line up motor Honda di gelaran ini merupakan upaya AHM menjawab kebutuhan konsumen yang beragam, seperti para pecinta balap dan mereka yang senang berpetualang.

Baca juga: Kembali Diguyur Hujan Deras, Gelaran WSBK Race 2 di Sirkuit Mandalika Ditunda

“Kami ingin hadir lebih dekat dengan konsumen pada beragam aktivitas, salah satunya dengan menghadirkan jajaran sepeda motor Honda bagi konsumen pecinta petualang, kecepatan dan adrenalin," ujarnya, Senin (22/11/2021).

New CB150X yang menjadi ikon di booth Honda merupakan jenis motor adventure touring dengan tampilan big bike.

Berita Rekomendasi

Motor ini ditenagai mesin 150cc DOHC berpendingin cairan dengan fitur-fitur penunjang seperti windscreen berukuran tinggi serta full digital panel meter. Selama gelaran balap WSBK dan IATC, Honda ADV150 juga tampil sebagai skutik resmi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas