Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Jadi Pesaing Cybertruck Tesla, Sany Group Kenalkan Pikap Listrik

Sany Group, merilis kendaraan listrik jenis pikap yang siap jadi pesaing Tesla Cybertruck.

Penulis: Namira Yunia Lestanti
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Jadi Pesaing Cybertruck Tesla, Sany Group Kenalkan Pikap Listrik
Carscoops
Teaser pikap listrik buatan Sany Group. 

Laporan Wartawan Tribunnews, Namira Yunia Lestanti

TRIBUNNEWS.COM, BEIJING – Perusahaan otomotif asal China, Sany Group, merilis kendaraan listrik jenis pikap yang siap jadi pesaing Tesla Cybertruck.

Seperti yang dilansir Carscoops, Sany Group yang dikenal dengan produk kendaraan komersialnya seperti crane, truk, dan buldoser, baru – baru ini menyatakan tengah bersiap merilis pickup listrik.

Pernyataan ini semakin diperkuat dengan didaftarkannya hak paten pikap listrik ini olehHunan Xingbida Network Technology, perusahaan yang menjadi anak usaha Sany Group.

Melalui bocoran foto yang diunggah di kun resminya, truk pickup buatan Sany terlihat menonjol di bagian side stepnya, dengan panel quarter depan dan belakang yang tidak dicat serta pelek hitam yang dibalut ban off-road.

Untuk bagian depan mobil, Sany Group mendesain posisi lampu LED DRL secara vertikal, namun untuk lampu LED tambahan yang berada di dekat pangkal bumper depan dibuat horizontal.

Baca juga: Produksi Tesla Cybertruck Akan Kembali Ditunda Hingga Tahun 2023

Tampilan ini makin membuat truk pickup tersebut nampak bergaya futurisik.

Berita Rekomendasi

Untuk mempermanis tampilan Sany bahkan menambahkan lampu kecil di atas kaca depan. Penggunaan lampu LED juga nampak pada tampilan belakang truk, dimana lampu tersebut diletakan melintang di atas jendala dan pintu belakang hingga dasar bumper.

Baca juga: Tesla Rilis Cybertruck Versi Mini, Harganya Tembus Rp 245 Juta

Untuk tenaga penggeraknya, sany kabarnya bekjerjasama dengan produsen baterai asal China, CATL, demi merealisasikan baterai listrik yang tahan lama dan ramah di kantong.

Sayangnya hingga sejauh ini pihak perwakilan Sany Group masih enggan membeberkan spesifikasi dan harga jual serta interior pikap listrinya.

Baca juga: Cara Menghilangkan Bunyi Berdecit di Kaki Kaki Belakang Pikap New Carry

Meski begitu, berita terkait perilisan tersebut sempat menggemparkan pasar global, bahkan produk truk pickup buatan Sany Group digadang - gadang dapat menjadi saingan terberat dari Cybertruck milik Tesla yang dikabarkan akan mulai rilis pada 2023 mendatang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas