Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

SUV Listrik BYD Atto 3 Siap Meluncur di Kuartal III

YD Automobile, bersiap meluncurkan SUV listrik Atto 3 di India pada kuartal keempat tahun ini.

Penulis: Mikael Dafit Adi Prasetyo
Editor: Choirul Arifin
zoom-in SUV Listrik BYD Atto 3 Siap Meluncur di Kuartal III
The Driven
SUV listrik BYD Atto 3 yang akan mengaspal di India pada kuartal keempat tahun ini. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mikael Dafit Adi Prasetyo

TRIBUNNEWS.COM, NEW DELHI – Raksasa produsen kendaraan listrik asal China, BYD Automobile, bersiap meluncurkan SUV listrik Atto 3 di India pada kuartal keempat tahun ini.

SUV listrik itu juga akan dipamerkan di Delhi Auto Expo 2023 yang berlangsung pada bulan Januari tahun depan.

Dikutip dari Autocar India, Selasa (6/9/2022) SUV listrik Atto 3 yang dibuat di atas platform E3, memiliki panjang hampir 4,5 meter dan sudah dijual di beberapa negara seperti Singapura, Australia, dan Selandia Baru.

SUV listrik Atto 3 akan mengikuti rute perakitan SKD (Semi-Knocked Down) di India, dan akan bergabung dengan MPV listrik e6 yang baru-baru ini diluncurkan.

Sebuah sumber memperkirakan bahwa harga jual dari SUV listrik Atto 3 ini sekitar 30 lakh atau 38.289 dolar AS.

Wakil presiden BYD India, Sanjay Gopalakrishnan mengatakan bahwa penjualan Atto 3 akan dimulai pada awal tahun 2023.

Berita Rekomendasi

“Kami akan memperluas jaringan secara bertahap dan 25 kota teratas di India harus tercakup dalam setahun bersama dengan infrastruktur pengisian daya,” kata Gopalakrishnan.

Baca juga: Salip Posisi LG, BYD China Kuasai Pasar Baterai Mobil Listrik Global

BYD meyakini tren elektrifikasi akan meningkat pesat di industri otomotif India dan mencakup setidaknya 25 persen dari segmen mobil pada tahun 2030.

“Kami berada di waktu yang tepat sebagai produsen mobil dan teknologi akan membuat kami tetap unggul, sembari terus meningkatkan pangsa pasar mobil listrik.” ungkap Gopalakrishnan.

Baca juga: Jadi Pesaing Tesla, BYD Siap Kuasai Pasar Mobil Listrik Global

Di sisi lain, BYD berharap permintaan untuk MPV listrik e6 akan naik menjadi 150 unit per bulan, dari yang saat ini hanya 75 unit.

Di pasar otomotif global, BYD juga menjalin kemitraan strategis dengan Toyota dan Daimler.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas