Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Harga Mobil Listrik Bekas Anjlok, Model Tesla Paling Banyak Terjun Bebas

penurunan harga mobil listrik bekas mencapai angka 3,6 persen year on year (yoy) di bulan Juni.

Penulis: Lita Febriani
Editor: Sanusi
zoom-in Harga Mobil Listrik Bekas Anjlok, Model Tesla Paling Banyak Terjun Bebas
dok. tesla
harga mobil listrik bekas anjlok. Tesla Model 3 dan Model X memimpin penurunan harga mobil bekas, diikuti oleh Nissan Leaf dan Tesla Model S. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM - Harga mobil bekas berbahan bakar minyak usai pandemi cenderung stagnan. Akan tetapi, harga mobil listrik bekas justru turun kurang dari 4 persen dari tahun ke tahun selama tiga bulan berturut-turut.

Menurut studi dari iSeeCars, penurunan harga mobil listrik bekas mencapai angka 3,6 persen year on year (yoy) di bulan Juni.

Sebelumnya, pada Mei juga telah terjadi penurunan sebesar 2,9 persen di bulan Mei dan 3,6 persen di bulan April, bersama dengan penurunan sebesar 6 hingga 8 persen dari Januari hingga Maret.

Baca juga: Tesla Mulai Produksi Cybertruck di Giga Factory Texas, Berapa Harganya?

Tesla Model 3 dan Model X memimpin penurunan harga mobil bekas, diikuti oleh Nissan Leaf dan Tesla Model S.

Di bulan Juni, terlihat harga EV bekas turun 29,5 persen dari tahun sebelumnya, setelah turun 28,9 persen pada Mei, 24 persen pada April dan 16,8 persen pada Maret.

Mengutip iSeeCars, mereka menganalisis lebih dari 1,8 juta mobil bekas berusia 1 hingga 5 tahun untuk mengidentifikasi tren harga mobil bekas terbaru.

Berita Rekomendasi

"Setahun yang lalu, harga EV bekas sedang naik, naik lebih cepat dari rata-rata mobil bekas. Harga kendaraan listrik sekarang turun hampir 10 kali lipat dari rata-rata harga kendaraan bekas, mencerminkan pergeseran yang jelas dalam penawaran dan permintaan EV," tutur Analis Eksekutif iSeeCars Karl Brauer.

Brauer menambahkan, harga mobil bekas baru-baru ini stabil dan turun kurang dari 4 persen selama 3 bulan terakhir.

"Tetapi harga mobil bekas tetap jauh di atas tingkat pra-pandemi dan kemungkinan akan tetap dalam keadaan tinggi ini sepanjang tahun 2023," imbuhnya.

Harga kendaraan listrik bekas jatuh bebas, turun 15,7 persen sejak Januari dan bertambah setiap bulan sejauh ini pada tahun 2023.

Baca juga: Susul Tesla, Produsen Mobil Listrik BYD Suntik Investasi 1 Miliar Dolar Untuk India

"Dengan pemotongan harga Tesla pada model baru, nilai EV bekasnya telah turun. Dan karena Tesla merupakan bagian terbesar dari pasar EV bekas, penurunan dramatis harga bekas Tesla telah berdampak pada seluruh kategori," ungkap Brauer.

Model teratas dengan penurunan harga terbesar termasuk enam kendaraan hibrida dan listrik, dipimpin oleh model Tesla.

"Tesla menempati tiga dari empat slot teratas dalam penurunan harga mobil bekas, dengan Nissan Leaf melengkapi empat besar dan mengonfirmasi pergeseran pasar dari kendaraan listrik bervolume tinggi yang lebih tua. Dengan banyaknya EV baru yang memasuki pasar selama dua tahun terakhir, mobil bekas seperti Model 3, X, S dan Leaf terlihat kurang kompetitif dan kurang menarik," ucap Brauer.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas