Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

All New Lexus LM Meluncur di GIIAS 2023, Toyota Bilang Pasarnya Beda dengan Alphard

Lexus Indonesia memperkenalkan The All New Lexus LM di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.

Penulis: Endrapta Ibrahim Pramudhiaz
Editor: Choirul Arifin
zoom-in All New Lexus LM Meluncur di GIIAS 2023, Toyota Bilang Pasarnya Beda dengan Alphard
Endrapta Pramudhiaz
The All New Lexus LM tampil perdana di pameran otomotif GIIAS 2023, Kamis (10/8/2023). 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Endrapta Pramudhiaz

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lexus Indonesia memperkenalkan The All New Lexus LM di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.

Dalam acara yang sama, saudaranya Lexus, Toyota Indonesia juga merilis All New Alphard dan tersedia dalam tiga pilihan, yakni model 2.5 X, 2.5 G, dan 2.5 HV.

Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM) Anton Jimmi Suwandy mengatakan, kehadiran dua mobil ini saling melengkapi karena masing-masing memiliki segmennya tersendiri, sehingga tak mungkin akan saling bersaing satu sama lain.

"Ya sebelumnya LM sudah kita jual ya, jadi pengalaman kita baik. Alphard dan LM ada segmennya sendiri-sendiri karena memang fiturnya berbeda. Jadi keduanya saling melengkapi," kata Anton ketika ditemui di GIIAS 2023, ICE BSD Tangerang, Kamis (10/8/2023).

Alasan Toyota mengeluarkan Alphard varian Hybrid karena tren yang sekarang mulai bergeser ke model yang lebih rendah emisi.

"Memang melihat tren sekarang hybrid lebih bagus ya. Bahkan Kijang Innova juga. Jadi sudah saatnya Alphard hybrid. Saya yakin animonya akan populer, khususnya segmen Alphard ini," ujar Anton.

BERITA TERKAIT

Sebagai informasi, khusus untuk Aplhard varian hybrid, Toyota membenamkan mesin hybrid berkode A25A-FXS 2.487 cc 4-silinder, yang mampu memuntahkan tenaga 140 kW pada 6.000 rpm dan torsi 239 Nm pada 4.300–4.500 rpm.

Baca juga: Toyota Pamer Alphard Hybrid di GIIAS, Harga Mulai Rp1,35 Miliar

Sementara varian 2.5 X dan 2.5 G dilengkapi mesin bensin berkode 2AR-FE 2.494 cc 4-silinder, dapat menghasilkan tenaga 134 kW pada 6.000 rpm dan torsi 235 Nm pada 4.100 rpm, dipadukan transmisi CVT ke roda depan.

Toyota hanya menyediakan dua pilihan warna untuk All New Alphard, yakni Platinum White Pearl dan Black. Sedangkan untuk interior, tersedia pilihan warna Black untuk di seluruh tipe.

Baca juga: Punya Fitur Baru, Lexus LM Meluncur di GIIAS 2023, Ini Penampakannya

Secara dimensi, Premium Luxury MPV ini memiliki panjang 5.010 mm, lebar 1.850 mm, tinggi 1.945 mm dan wheelbase 3.000 mm.

Model terbaru ini lebih panjang 50 mm dan lebih rendah 10 mm dari pendahulunya, hal ini dilakukan untuk meningkatkan kestabilan manuver dan membuat kabin yang lebih luas.

Sedangkan untuk All New Lexus LM, Lexus menyematkan beberapa fitur baru yang merupakan pertama di dunia, dan juga pertama di lini Lexus sendiri.

Fitur-fitur baru ini difokuskan untuk menunjang kenyamanan dan personalisasi penumpangnya.

Contohnya, adaptive damping force yang memaksimalkan peredaman sehingga menunjang kenyamanan yang maksimal.

Baca juga: Tahun Ini Lexus Bidik Penjualan Tembus 2.000 Unit

Selain kenyamanan, personalisasi juga menjadi fokus The All New LM dalam memanjakan penumpang.

Seperti adanya 48-inch Ultrawide Display pada varian flagship 4-seater guna memberi pengalaman imersif saat bermobilitas, tetapi juga dapat dipisah menjadi dua visual berbeda untuk penumpang kiri dan kanannya.

Kemudian, Integrated Climate Concierge yang dapat mendeteksi temperatur pada area penumpang dan secara otomatis menyesuaikan untuk memaksimalkan kenyamanan secara intuitif.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas