Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Toyota Perluas Layanan Perawatan Mobil, Bebas Biaya Perawatan Hingga 7 Kali

PT Toyota-Astra Motor (TAM) memperluas layanan purna jual melalui program T-Care untuk memberikan kemudahan perawatan kendaraan kepada konsumen.

Penulis: Lita Febriani
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Toyota Perluas Layanan Perawatan Mobil, Bebas Biaya Perawatan Hingga 7 Kali
ist
ilustrasi 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Toyota-Astra Motor (TAM) memperluas layanan purna jual melalui program T-Care untuk memberikan kemudahan perawatan kendaraan kepada konsumen.

Program T-Care memberikan bebas biaya jasa dan suku cadang sebanyak 7 kali servis (dari servis berkala ke-1 hingga ke-7, maksimal 3 tahun / 60.000 km) beserta Extended Warranty 1 tahun / 20.000 km jika servis secara rutin 6 bulan sekali, berlaku untuk seluruh model Toyota kecuali Transmover, Dyna, Etios sampai Limo.

Marketing Director PT Toyota-Astra Motor Anton Jimmi Suwandy, mengatakan yang dibutuhkan pelanggan adalah servis berkala untuk menjaga kondisi mobil tetap prima.

"Kami memberikan kemudahan servis berkala dengan menghadirkan program T-Care secara gratis beserta keuntungan Extended Warranty 1 tahun/20.000 km jika servis secara rutin untuk seluruh model kecuali Dyna, Transmover, Etios dan Limo," tutur Anton, Senin (28/8/2023).

Pemilik model-model entry level yang masuk kedalam program LCGC seperti All New Agya dan New Calya mendapatkan kemudahan melakukan servis berkala melalui program T-Care Lite yaitu bebas biaya jasa sebanyak 7 kali servis (dari servis berkala ke-1 hingga ke-7, maksimal 3 tahun / 60.000 km) beserta Extended Warranty 1 tahun / 20.000 km jika servis secara rutin 6 bulan sekali.

Selain itu, pemilik LCGC dapat membeli paket T-Care Lite+ yaitu paket hemat bebas biaya suku cadang dari servis ke-2 sampai ke-7 (3 tahun / 60.000 km).

Berita Rekomendasi

Toyota menghadirkan program T-Care dalam bentuk bebas biaya jasa (free labor) dan biaya suku cadang (free parts) sampai dengan servis berkala ke-7 (maksimal 3 tahun / 60.000 km) beserta keuntungan perpanjangan Toyota warranty (Extended Warranty) 1 tahun / 20.000 km dengan catatan pelanggan rutin servis berkala di bengkel resmi Toyota.

Program ini berlaku pada seluruh model kendaraan kecuali All New Agya, New Calya, Dyna, Transmover, Etios dan Limo di seluruh bengkel resmi Toyota di Indonesia.

Baca juga: Servis Berkala Mobil Listrik, Ini Komponen yang Wajib Diperiksa saat Perawatan ke Bengkel

Program T-Care hanya berlaku untuk model kendaraan tahun produksi 2022 dan untuk unit yang di-delivery ke pelanggan mulai 1 Juli 2022.

Sementara untuk pemilik LCGC All New Agya dan New Calya mulai bulan Januari 2023, disediakan program T-Care Lite yang merupakan program bebas biaya jasa (free labor) sampai dengan servis berkala ke-7 (maksimal 3 tahun / 60.000 km) serta keuntungan perpanjangan Toyota warranty (Extended Warranty) 1 tahun / 20.000 km, dengan catatan pelanggan rutin servis berkala di bengkel resmi Toyota.

Pemilik All New Agya GR Sport tetap mendapatkan full benefit dari program T-Care.

Baca juga: Ini Estimasi Biaya Servis Berkala Toyota GR Sport

Sekarang, pemilik mobil yang masuk ke skema LCGC All New Agya dan New Calya mendapatkan kesempatan untuk menikmati full service dari program T-Care dengan membeli paket T-Care Lite+.

T-Care Lite+ merupakan paket hemat suku cadang dari servis ke-2 sampai ke-7 (maksimal 3 tahun / 60.000 km) khusus untuk model LCGC All New Agya dan New Calya.

Biaya khusus yang dikenakan untuk pembelian program T-Care Lite+ adalah Rp 2.600.000 untuk All New Agya M/T, All New Agya CVT, dan New Calya A/T, di mana biaya normalnya jika ditotal adalah Rp 3.500.000. Sementara New Calya M/T cukup membayar biaya Rp 2.700.000 dari seharusnya Rp 3.600.000.

"Dengan program T-Care dan T-Care Lite, kami berharap dapat memberikan peace of mind kepada seluruh pelanggan, serta T-Care Lite+ dapat melengkapi program T-Care Lite. Ke depan, kami akan melakukan inovasi dan terobosan program lainnya untuk mempertahankan kepuasan dan loyalitas pelanggan," ungkap Anton.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas