Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Adiputro Jadi Karoseri Pertama yang Bikin Bus Tingkat Mewah Bersasis Mercedes-Benz O 500 RSD 2445

Adiputro menjadi karoseri pertama di Indonesia yang menghadirkan bus tingkat mewah Jetbus 5 Super Double Decker bersasis Mercedes-Benz O 500 RSD 2445.

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in Adiputro Jadi Karoseri Pertama yang Bikin Bus Tingkat Mewah Bersasis Mercedes-Benz O 500 RSD 2445
dok.
Bus tingkat mewah Jetbus 5 Super Double Decker (SDD) pertama yang menggunakan sasis terbaru dari Daimler, Mercedes-Benz O 500 RSD 2445 dipamerkan di booth Karoseri Adiputro di pameran GIIAS 2024 di ICE BSD Tangerang, 18-28 Juli 2024. 

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Karoseri Adiputro menjadi industri karoseri yang pertama di Indonesia yang menghadirkan bus tingkat mewah Jetbus 5 Super Double Decker (SDD) yang menggunakan sasis terbaru dari Daimler, Mercedes-Benz O 500 RSD 2445 di Indonesia.

Bus ini dipamerkan di booth Karoseri Adiputro di pameran otomotif GIIAS 2024 di ICE BSD Tangerang, 18-28 Juli 2024 dan diserahterimakan kepada pembeli bersama-sama 8 unit bus buatan Adiputro lainnya yang dipamerkan di event ini, Sabtu, 20 Juli 2024.

“Karoseri Adiputro mendapat kehormatan dan dipercaya oleh PT Daimler Commercial Vehicle Indonesia (DCVI) sebagai karoseri pertama di Indonesia yang menggunakan sasis Mercedes-Benz O 500 RSD 2445 berteknologi canggih ini,” ungkap Direktur PT Adiputro Wirasejati, Jesse Jethrokusumo.

Jesse menjelaskan, kelebihan dari sasis Mercedes-Benz O 500 RSD 2445 ini diantaranya adalah mesinnya sudah memiliki spesifikasi Euro 5 yang didukung sejumlah  fitur pendukung kenyamanan dan keselamatan berkendara, sekaligus ramah lingkungan.

Sasis Mercedes-Benz 2445 ini mempunyai tenaga maksimum 450 horse power (tenaga kuda) dengan suspensi udara.

Bus tingkat mewah Jetbus 5 Super Double Decker
Bus tingkat mewah Jetbus 5 Super Double Decker (SDD) pertama yang menggunakan sasis terbaru dari Daimler, Mercedes-Benz O 500 RSD 2445 dipamerkan di booth Karoseri Adiputro di pameran GIIAS 2024 di ICE BSD Tangerang, 18-28 Juli 2024.

Selama ini dalam merakit bus mewah double decker dengan sasis Mercedes-Benz, Karoseri Adiputro menggunakan tipe yang OC 500 RF 2442 dengan tenaga maksimum 420 horse power.

Dengan sasis yang sangat kuat ini, Adiputro bisa membangun bodi bus yang super premium 6x2 dengan 3 axle pada rodanya.

BERITA REKOMENDASI

“Sasis ini memungkinkan kami melakukan inovasi untuk bus tingkat. Di lantai satu kami membuat inovasi yang belum pernah ada sebelumnya," kata Jesse.

"Di lantai satu hanya dipasang enam seat saja. Namun di lantai satu ini ada inovasi di bagian interior yang akan membuat penumpang mendapatkan kenyamanan optimum selama perjalanan,” jelas Jesse.

Untuk lantai dua di bus ini, Adiputro memasang konfigurasi 20 seats. Namun konfigurasi tempat duduk itu sangat tergantung dengan permintaan klien.

Spesifikasi Sasis Mercedes-Benz O 500 RSD 2445

Sasis Mercedes-Benz O 500 RSD 2445 dibekali mesin diesel berkode OM 406 LA di belakang yang mampu menghasilkan tenaga 449 TK di 1.800 rpm dan torsi 2.200 Nm di 1.100 rpm dengan transmisi TraXon AMT 12 percepatan dari ZF untuk menyalurkan tenaga ke roda belakang.

Sasis ini dilengkapi sejumlah fitur keselamatan seperti Anti-lock Braking System (ABS) dengan Active Brake Assist (ABA) 5, teknologi pengereman otomatis saat ada objek di depan .


Sasis ini juga sudah mengadopsi teknologi ADAS atau Advance Driver Assistance System canggih yang di-support tekniologi radar dan kamera sertah sensor keselamatan aktif.

Fitur lainnya adalah Adaptive Cruise Control (ACC), Lane Departure Warning System (LDWS) untuk mengingatkan pengemudi saat bus yang dikemudikan kalau keluar dari jalur.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas