Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

DPT di RW 05 Kelurahan Menteng Banyak yang Tidak Hadir

Sesuai data yang dihimpun, di TPS 27 RW 05 Menteng DPT yang tercatat sebanyak 430 suara.

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in DPT di RW 05 Kelurahan Menteng Banyak yang Tidak Hadir
WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Gubernur DKI Jakarta yang juga Calon Presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Joko Widodo atau Jokowi (dua kiri) bersama istrinya, Iriana Joko Widodo (kiri) memasukkan surat suara yang telah mereka coblos ke dalam kotak suara saat menggunakan hak pilihnya dalam Pemilihan Umum (Pemilu) Legislatif di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 27, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (9/4/2014). Jokowi yang mendapat nomor urut 116 langsung mencoblos pilihannya. Daftar Pemilih Tetap (DPT) di TPS tersebut berjumlah 430 orang yang terdiri dari 208 laki-laki dan 222 perempuan. Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejak pagi hingga siang ini, Rabu (9/4/2014), jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di tiga TPS yang berada di RW 05, Kelurahan Menteng, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat ini banyak yang tidak hadir.

Sesuai data yang dihimpun, di TPS 27 RW 05 Menteng DPT yang tercatat sebanyak 430 suara. Namun yang memberikan hak pilihnya sebanyak 278 DPT.

Kemudian, di TPS 26 RW 05 Kelurahan Menteng, tercatat DPT sebanyak 463 orang, namun yang hadir hanya 206 orang. Lalu di TPS 25 RW 05 Kelurahan Menteng, DPT yang tercatat sebanyak 334 orang, namun yang hadir hanya 175 orang dikurangi suara tidak sah sebanyak 7 orang.

Menurut Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara di TPS 27, Prisilia, keikutsertaan yang rendah di tiga TPS yang ada di RW 05 ini didasarkan oleh beberapa faktor, misalnya ada yang berlibur sehingga berhalangan atau terdaftar di tempat lain.

"Tapi itu belum diketahui alasan ketidakhadiran mereka," kata Prisilia.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas