Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi Batal Hadir Setelah Ditunggu Banyak Petinggi Media Lebih dari 2 Jam

Jokowi, membuat sejumlah pemimpin redaksi media massa menunggu lebih dari dua jam di salah satu restoran.

zoom-in Jokowi Batal Hadir Setelah Ditunggu Banyak Petinggi Media Lebih dari 2 Jam
TRIBUNNEWS.COM
Jokowi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bakal calon presiden dari PDIP, Joko "Jokowi" Widodo, membuat sejumlah pemimpin redaksi media massa menunggu lebih dari dua jam di salah satu restoran, Jalan Teuku Cik Ditiro, Jakarta Pusat, Jumat (11/4/2014) malam.

Sejak pukul 19.00 WIB, sejumlah pemred media massa mulai berdatangan ke sebuah restoran seafood di kawasan tersebut.

Beberapa di antaranya adalah Pemred SCTV serta Indosiar Nurjaman Mochtar, Pemred Harian Kompas Rikard Bagun, Pemred Berita Satu TV Don Bosco Selamun, dan Pemred Suara Pembaruan Primus Dorimulu.

Selain itu, ada pula Pemred Majalah Tempo Arif Zulkifli, Pemred Liputan6.com Muhammad Teguh, Pemred Republika Nasihin Masha, Pemred Metro TV Putra Nababan, dan Pemred Rakyat Merdeka Margiyono.

"Ini Forum Pemred yang mengundang. Ya mau ngobrol-ngobrol saja," ujar Nurjaman, selaku Ketua Forum Pemred, ketika datang ke restoran itu.

Ditunggu hingga pukul 22.00 WIB, Jokowi tidak kunjung datang. Nurjaman, sempat menanyakan kepastian kedatangan Jokowi kepada dua ajudan Gubernur DKI Jakarta yang berada di restoran itu.

Akhirnya, didapatkan kepastian bahwa Jokowi tidak dapat hadir.

Berita Rekomendasi

Nurjaman mengatakan, pertemuan tersebut sedianya akan menjadi ajang tukar pikiran antara pemimpin media massa dan bakal calon presiden.

Tak hanya dengan Jokowi, pertemuan juga dilakukan dengan capres serta ketua partai politik yang lainnya.

"Ternyata ada pertemuan mendadak. Kita maklumlah, beliau kan sibuk. Beliau ada pertemuan yang memang enggak bisa ditinggal," ujar Nurjaman.

Nurjaman memastikan, bahwa pihaknya tidak kecewa karena Jokowi membatalkan kehadirannya. Berdasarkan komunikasi via telepon dengan Jokowi, pertemuan akan dijadwalkan ulang.

Namun, pihak pengundang bukanlah Forum Pemred, melainkan Jokowi. Hal itu dilakukan sebagai permintaan maaf atas ketidakhadirannya dalam pertemuan malam ini.

"Tidak marahlah, biasa saja. Kita maklum. Beberapa pertemuan, kalau narasumbernya tidak datang, ya biasa, kecewa apa," lanjut Nurjaman.

Sebelumnya diberitakan, malam ini, Jokowi menggelar pertemuan dengan Megawati di kediaman Mega di Kebagusan, Jakarta Selatan. Pertemuan berlangsung sekitar pukul 20.00 dan baru berakhir dua jam kemudian. Jokowi mengaku, pertemuannya dengan Mega untuk membahas bakal calon wakil presiden yang akan mendampinginya dalam Pemilu Presiden 2014.

Tags:
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas