Siapkan NISN Siswa untuk Cek Penerima PIP 2020 di https://pip.kemdikbud.go.id
Cara cek NISN siswa SD, SMP, dan SMA sederajat penerima PIP 2020 di https://pip.kemdikbud.go.id berikut panduan mencairkan dana PIP 2021 di bank.
Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
TRIBUNNEWS.COM - Program Indonesia Pintar (PIP) adalah bantuan dari pemerintah berupa uang tunai, perluasan akses, dan kesempatan belajar yang diberikan kepada peserta didik dan mahasiswa yang berasal dari keluarga miskin atau rentan miskin untuk membiayai pendidikan.
Untuk mengetahui siswa penerima PIP atau tidak, Anda bisa cek menggunakan NISN .
Cara cek penerima dana PIP siswa SD, SMP, dan SMA sederajat dapat dilakukan melalui laman https://pip.kemdikbud.go.id.
Nantinya, masukkan NISN, tanggal lahir, dan nama ibu kandung.
Baca juga: Cara Cek Penerima dan Mencairkan Dana Program Indonesia Pintar (PIP), Akses pip.kemdikbud.go.id
Baca juga: Cara Dapat Token Listrik Gratis PLN Januari 2021 via stimulus.pln.co.id atau WA ke 08122123123
Tidak hanya cara cek penerima, dalam artikel ini juga terdapat panduan mencairkan dana PIP 2020.
Besaran dana PIP 2020 yakni:
1. Peserta didik SD/MI/Paket A mendapatkan Rp 450.000,00/tahun
2. Peserta didik SMP/MTs/Paket B mendapatkan Rp 750.000,00/tahun
3. Peserta didik SMA/SMK/MA/Paket C mendapatkan Rp 1.000.000,00/tahun.
Cek penerima dana PIP 2020
Adapun cara cek penerima dana PIP 2020 dengan NISN siswa yakni:
1. Akses pip.kemendikbud.go.id atau klik di sini.
2. Ketuk menu Cek Penerima PIP di bagian kiri laman.
3. Masukkan NISN, tanggal lahir, dan nama Ibu Kandung.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.