Pengertian Unsur Intrinsik dan Ekstrinsik dalam Cerita Pendek, Beserta Contoh Cerpen
Dalam sebuah cerita pendek atau (cerpen) tersapat dua unsur pembangun, yaitu intrinsik dan ekstrinsik, simak penjelasannya berikut ini.
Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Berikut pengertian dan penjelasan materi sekolah tentang cerpen.
Dikutip dari buku Teori Pengkajian fiksi, menurut Burhan (2012) cerpen merupakan sebuah cerita yang selesai dibaca dalam sekali duduk, kira-kira berkisar antara setengah sampai dua jam.
Cerpen memuat suatu hal yang kiranya tidak mungkin dilakukan dalam sebuah novel.
Burhan juga menyebutkan bahwa panjang cerpen itu bervariasi, ada yang pendek ada juga yang panjang.
Dikutip dari bobo.grid.id, cerpen berbentuk prosa naratif fiktif.
Cerita yang dituliskan cenderung pendek, padat, dan langsung pada tujuannya dibandingkan karya-karya fiksi lain yang lebih panjang
Baca juga: Pengertian Poster, Ciri-ciri, Tujuan dan Unsur-unsurnya
Cerita pendek (cerpen) memiliki dua unsur pembangun di dalamnya, yaitu intrinsik dan ekstrinsik.
Unsur Instrinsik merupakan unsur-unsur yang ada di dalam cerpen itu sendiri.
Sementara untuk unsur ekstrinsik merupakan unsur yang terdapat dari luar cerpen tersebut.
Unsur intrinsik terdiri dari tema, tokoh dan penokohan, alur atau plot, latar, sudut pandang, gaya bahasa, dan amanat.
Sedangkan unsur ekstrinsik terdiri dari latar belakang masyarakat, latar belakang penulis, serta nilai-nilai yang ada di dalam karya sastra tersebut.
Baca juga: KUNCI JAWABAN Tema 9 Kelas 5 SD Halaman 36 38 39 40 41 42 Buku Tematik: Unsur Iklan Toko Mas Subur
Selain terdapat unsur pembangun, di dalam cerpen juga terdapat nilai-nilai penting seperti:
- Nilai sosial
- Nilai moral