Contoh Hasil Perubahan Wujud Benda: Gulali, Garam hingga Kapur Barus
Berikut contoh hasil perubahan wujud benda dari mencair, membeku, menguap, mengembun, menyublim, dan mengkristal
Penulis: Katarina Retri Yudita
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Berikut contoh hasil perubahan wujud benda dari mencair, membeku, menguap, mengembun, menyublim, dan mengkristal
Beberapa contoh yang akan dibahas adalah es batu, gulali, garam, embun, hujan, kapur barus, dan kristal es.
Setiap hari terjadi perubahan alam di lingkungan sekitar.
Perubahan wujud adalah salah satu contohnya.
Hujan terjadi karena perubahan wujud.
Selain itu, makanan menjadi nikmat karena adanya garam yang diperoleh dari perubahan wujud.
Lalu, apa saja contoh hasil perubahan wujud benda dan bagaimana prosesnya?
Baca juga: Perubahan Wujud Benda: Mencair, Membeku, Menguap, Mengembun, Menyublim, dan Mengkristal
Berikut penjelasan mengenai proses perubahan wujud benda, dikutip dari Buku Siswa Edisi Revisi 2018 Kelas 3 Tema 3 Benda di Sekitarku:
1. Es batu
Es batu merupakan contoh hasil perubahan wujud dari mencair.
Mencair adalah perubahan wujud dari padat menjadi cair.
Mencair disebut juga meleleh atau melebur.
Es batu yang keras apabila terkena panas akan berubah menjadi cair.