Contoh Hasil Perubahan Wujud Benda: Gulali, Garam hingga Kapur Barus
Berikut contoh hasil perubahan wujud benda dari mencair, membeku, menguap, mengembun, menyublim, dan mengkristal
Penulis: Katarina Retri Yudita
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
Untuk proses panen tidak boleh menunggu musim hujan tiba.
Hal ini dikarenakan kualitas garam akan menurun atau tidak bagus.
Untuk memanen satu petak garam, petani garam memerlukan waktu 90 menit.
Setelah dipanen, garam-garam tersebut lalu dijual ke pabrik untuk ditambah zat iodium dan dikirim ke daerah-daerah.
4. Embun
Embun juga adalah contoh peristiwa perubahan wujud dari mengembun.
Mengembun merupakan proses perubahan wujud dari gas menjadi cair.
Perubahan wujud pada embun terjadi secara alami.
Embun terjadi karena di pagi hari udara lebih dingin.
Oleh karena itu, uap air (berwujud gas) di udara berubah menjadi partikel air (wujud cair).
5. Hujan
Hujan merupakan contoh perubahan wujud dari menguap dan mengembun.
Diketahui bahwa sebagian permukaan bumi berisi air.
Ada sungai, danau, kolam, dan lautan yang terisi air.
Air di permukaan bumi menguap terkena panas matahari.
Uap air akan berubah menjadi awan.
Awan akan mengembun menjadi titik-titik air.
Kemudian, titik-titik air jatuh ke bumi.
Itulah yang dikenal sebagai hujan.
6. Kapur barus
Kapur barus adalah contoh perubahan wujud dari menyublim.
Menyublim merupakan perubahan wujud dari padat menjadi gas.
Kapur barus yang berbentuk padat lama-kelamaan mengecil dan habis.
Hal ini terjadi karena perubahan wujud pada kapur barus.
Peristiwa menyublim mengakibatkan kapur barus mengecil dan habis.
Ketika kapur barus berubah wujud menjadi gas, bau wangi kemudian tercium di udara.
7. Kristal es
Kristal es merupakan contoh perubahan wujud dari mengkristal atau menghablur.
Mengkristal atau menghablur adalah perubahan wujud benda dari gas menjadi padat.
Kristal es akan ditemui di negara 4 musim.
Pada pagi hari, embun yang berasal dari gas dan berubah menjadi cair kemudian membeku.
Hal ini dikarenakan pada musim dingin, suhu udara begitu dingin dan mengakibatkan embun menjadi beku dan berubah padat.
Embun beku kemudian seperti kristal es yang menempel pada tanaman.
(Tribunnews.com/Katarina Retri)