Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Contoh Hasil Perubahan Wujud Benda: Gulali, Garam hingga Kapur Barus

Berikut contoh hasil perubahan wujud benda dari mencair, membeku, menguap, mengembun, menyublim, dan mengkristal

Penulis: Katarina Retri Yudita
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Contoh Hasil Perubahan Wujud Benda: Gulali, Garam hingga Kapur Barus
KONTAN
Petani garam. Makanan menjadi nikmat karena adanya garam yang diperoleh dari perubahan wujud. Berikut penjelasan mengenai proses perubahan wujud benda. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut contoh hasil perubahan wujud benda dari mencair, membeku, menguap, mengembun, menyublim, dan mengkristal

Beberapa contoh yang akan dibahas adalah es batu, gulali, garam, embun, hujan, kapur barus, dan kristal es.

Setiap hari terjadi perubahan alam di lingkungan sekitar.

Perubahan wujud adalah salah satu contohnya.

Hujan terjadi karena perubahan wujud.

Selain itu, makanan menjadi nikmat karena adanya garam yang diperoleh dari perubahan wujud.

Lalu, apa saja contoh hasil perubahan wujud benda dan bagaimana prosesnya?

BERITA REKOMENDASI

Baca juga: Perubahan Wujud Benda: Mencair, Membeku, Menguap, Mengembun, Menyublim, dan Mengkristal

Berikut penjelasan mengenai proses perubahan wujud benda, dikutip dari Buku Siswa Edisi Revisi 2018 Kelas 3 Tema 3 Benda di Sekitarku:

1. Es batu

Es batu merupakan contoh hasil perubahan wujud dari mencair.

Mencair adalah perubahan wujud dari padat menjadi cair.


Mencair disebut juga meleleh atau melebur.

Es batu yang keras apabila terkena panas akan berubah menjadi cair.

Ketika suhu es semakin tinggi, maka sedikit demi sedikit es akan berubah wujud menjadi air.

2. Gulali

Gulali adalah contoh hasil perubahan wujud benda dari mencair, menguap, dan membeku.

Membeku merupakan perubahan wujud dari cair menjadi padat.

Gulali yang berbentuk keras awalnya berasal dari campuran air, gula pasir, dan pewarna.

Berikut proses perubahan wujud pada gulali:

Gula pasir yang dicampurkan dengan air matang dan perwarna akan mencair saat dipanaskan.

Saat campuran tersebut diaduk, air menjadi berkurang karena terjadi proses menguap.

Campuran tersebut kemudian diangkat dari api dan didinginkan.

Kemudian campuran tersebut berubah menjadi adonan yang kental.

Adonan gulali yang berubah menjadi kental tersebut saat dingin dapat dibentuk menjadi berbagai macam bentuk.

Hasil akhir dari adonan gulali dengan berbagai bentuk tersebut menjadi keras dan pada tahap ini gulali membeku.

3. Garam

Garam merupakan salah satu contoh hasil perubahan wujud benda dari menguap.

Menguap adalah peristiwa perubahan wujud dari cair menjadi gas.

Perlu diketahui, garam dihasilkan dari air laut.

Di pinggir pantai, petani garam membuat ladang garam.

Ladang garam ini berbentuk tambak-tambak untuk menampung air laut.

Ladang garam terbentang luas di pantai yang tidak memiliki banyak sungai.

Contohnya ada di pantai utara Pulau Jawa, Madura, Sumatra, Sulawesi, dan pantai-pantai di daerah Nusa Tenggara.

Proses menghasilkan garam:

Pertama, petani menyiapkan petak-petak tambak.

Tanah di dalam petak tambak terlebih dulu harus dipadatkan.

Setelah tambak garam dibuat, lalu diisi oleh air laut dengan kedalaman tertentu.

Air laut yang terkena sinar matahari akan menguap dan meninggalkan kristal-kristal garam.

Untuk mendapatkan lapisan garam yang tebal, air laut tersebut harus ditambah setiap harinya.

Hal ini bertujuan untuk menggantikan air laut yang menguap.

Setelah sekitar 210 hari atau setelah musim kemarau berakhir, lapisan garam di dasar tambak pun harus segera dipanen.

Untuk proses panen tidak boleh menunggu musim hujan tiba.

Hal ini dikarenakan kualitas garam akan menurun atau tidak bagus.

Untuk memanen satu petak garam, petani garam memerlukan waktu 90 menit.

Setelah dipanen, garam-garam tersebut lalu dijual ke pabrik untuk ditambah zat iodium dan dikirim ke daerah-daerah.

Tambak garam.
Tambak garam. (Biro Pers Setpres/Muchlis JR)

4. Embun

Embun juga adalah contoh peristiwa perubahan wujud dari mengembun.

Mengembun merupakan proses perubahan wujud dari gas menjadi cair.

Perubahan wujud pada embun terjadi secara alami.

Embun terjadi karena di pagi hari udara lebih dingin.

Oleh karena itu, uap air (berwujud gas) di udara berubah menjadi partikel air (wujud cair).

5. Hujan

Hujan merupakan contoh perubahan wujud dari menguap dan mengembun.

Diketahui bahwa sebagian permukaan bumi berisi air.

Ada sungai, danau, kolam, dan lautan yang terisi air.

Air di permukaan bumi menguap terkena panas matahari.

Uap air akan berubah menjadi awan.

Awan akan mengembun menjadi titik-titik air.

Kemudian, titik-titik air jatuh ke bumi.

Itulah yang dikenal sebagai hujan.

6. Kapur barus

Kapur barus adalah contoh perubahan wujud dari menyublim.

Menyublim merupakan perubahan wujud dari padat menjadi gas.

Kapur barus yang berbentuk padat lama-kelamaan mengecil dan habis.

Hal ini terjadi karena perubahan wujud pada kapur barus.

Peristiwa menyublim mengakibatkan kapur barus mengecil dan habis.

Ketika kapur barus berubah wujud menjadi gas, bau wangi kemudian tercium di udara.

7. Kristal es

Kristal es merupakan contoh perubahan wujud dari mengkristal atau menghablur.

Mengkristal atau menghablur adalah perubahan wujud benda dari gas menjadi padat.

Kristal es akan ditemui di negara 4 musim.

Pada pagi hari, embun yang berasal dari gas dan berubah menjadi cair kemudian membeku.

Hal ini dikarenakan pada musim dingin, suhu udara begitu dingin dan mengakibatkan embun menjadi beku dan berubah padat.

Embun beku kemudian seperti kristal es yang menempel pada tanaman.

(Tribunnews.com/Katarina Retri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas