Pengertian Prinsip Ekonomi, Tiga Jenis Prinsip Ekonomi, dan Ciri-ciri Prinsip Ekonomi
Berikut ini pengertian tiga prinsip ekonomi, jenis prinsip ekonomi (produsen, distributor, konsumen), dan ciri-ciri prinsip ekonomi.
Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Daryono
Distributor adalah pihak yang bertugas untuk menyalurkan barang atau jasa dari produsen ke konsumen.
Ada banyak jenis distributor misalnya retailer seperti warung, toko, supermarket, dan lainnya.
Selain bertugas unutk menyalutkan barang dan jasa, distributor juga berhak untuk menyimpan barang dan jasa dalam waktu tertentu sebelum menyalurkannya.
Dalam proses penyaluran juga harus memerhatikan alat distribusi yang baik agar barang atau jasa tidak mengecewakan konsumen.
Selain itu, estimasi ketepatan waktu juga menjadi tugas distributor dalam menyalurkan barang dan jasa.
Pihak distributor bertanggungjawab untuk memilah barang dan jasa berdasarkan klasifikasi tertentu agar mudah dalam proses pendistribusian.
Tidak hanya berperan sebagai penyalur, distributor juga dapat berperan sebagai promotor barang dan jasa.
3. Prinsip Ekonomi Konsumen
Pihak konsumen adalah pihak pemakai barang dan jasa.
Konsumen harus memerhatikan faktor keuangan sebelum membeli barang atau jasa.
Perlu bagi seorang konsumen untuk membuat skala prioritas serta melihat manfaat apa yang akan diperoleh dari barang dan jasa tertentu.
Sebaiknya konsumen menghindari perilaku hidup boros dengan membeli barang dan jasa yang diperlukan.
Cara tepat untuk memilih barang dan jasa yang tepat adalah menulis kebutuhan, melakukan survei perbandingan harga dari satu produk ke produk lain, memiliki kemampuan menawar harga, dan melakukan pengamatan kualitas barang dan jasa.
Selain itu, hal yang tak kalah pentingnya adalah memerhatikan skema pemasukan dan pengeluaran agar tetap seimbang sehingga terhindar dari masalah keuangan.
Baca juga: Materi Sekolah: Manfaat Wirausaha dan Karakteristik Pengusaha Menurut Para Ahli