Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mengenal Makna Lambang Pancasila: Burung Garuda, Simbol Bintang hingga Simbol Padi dan Kapas

Berikut ini makna lambang Pancasila, mulai dari makna simbol gambar bintang hingga simbol gambar padi dan kapas.

Penulis: Kristina Wulandari
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Mengenal Makna Lambang Pancasila: Burung Garuda, Simbol Bintang hingga Simbol Padi dan Kapas
Instagram Direktorat Sekolah Dasar
Berikut ini makna lambang Pancasila, mulai dari makna simbol gambar bintang hingga simbol gambar padi dan kapas. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini makna lambang Pancasila, mulai dari makna simbol gambar bintang hingga simbol gambar padi dan kapas.

Mengutip dari Badan Pembinaan Ideologi Pancasila, Pancasila terdiri atas dua suku kata, yakni panca dan sila.

Panca memiliki arti lima dan sila memiliki arti dasar.

Jadi arti Pancasila adalah lima dasar dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Baca juga: Sejarah Perumusan Pancasila sebagai Dasar Negara: Dari Pembentukan Panitia hingga Pemutusan

Baca juga: Sejarah Berdirinya Pemuda Pancasila Lengkap dengan Ikrar, Berikut Penjelasan Singkatnya

Pancasila dicetuskan oleh Presiden Soekarno sebagai dasar negara Indonesia pertama kali pada 1 Juni 1945.

Pancasila menjadi landasan utama dan sebagai pedoman dalam menjalankan kehidupan bermasyarakat.

Pancasila sebagai landasan dan ideologi bangsa Indonesia tidak hanya sebatas sebagai identitas dan simbol, melainkan juga mencerminkan makna dan nilai-nilai luhur di dalamnya.

BERITA TERKAIT

Lambang Pancasila

Lambang pancasila adalah burung Garuda dengan 5 perisai yang melambangkan setiap silanya, mulai dari sila ke-1 hingga sila ke-5.

Makna Lambang Burung Garuda

Mengutip dari ditpsd.kemdikbud.go.id, Burung Garuda melambangkan kekuatan dan gerak yang dinamis.

Hal ini terlihat dari sayapnya yang mengembang untuk siap terbang ke angkasa.

Dengan sayapnya yang siap mengembang terbang ke angkasa, ini melambangkan dinamika dan semangat untuk menjunjung tinggi nama baik bangsa dan negara Indonesia.

Makna Cengkraman Kaki Burung Garuda

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas