Kunci Jawaban Buku Tematik Tema 6 Kelas 5 SD Halaman 49 50 51 52 53 54 Subtema 1 Pembelajaran 5
Berikut ini kunci jawaban Buku Tematik Tema 6 Kelas 5 SD halaman 49 50 51 52 53 54 Subtema 1 Pembelajaran 5: Perubahan Akibat Perubahan Suhu.
Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Arif Fajar Nasucha
Apakah kamu memperhatikan bahwa kawat atau kabel telepon dan listrik terlihat mengendur dan tidak tegang? Hal ini dilakukan dengan tujuan agar kawat atau kabel tidak putus pada malam hari ketika mengalami penyusutan. Selain itu, agar kawat atau kabel tidak putus jika tertimpa pohon yang tumbang.
4. Pemuaian yang Terjadi pada Gelas Kaca
Pernahkah kamu melihat sebuah gelas kaca yang tiba-tiba pecah atau retak ketika dituangi air panas? Hal ini terjadi karena adanya pemuaian yang tidak merata pada bagian gelas. Oleh karena itu, disarankan agar tidak menuangi gelas basah atau gelas dingin dengan air panas yang baru mendidih.
5. Pemuaian pada Sambungan Rel Kereta Api
Sambungan pada rel kereta api, dibuat ada celah antara dua batang rel. Hal ini dilakukan untuk memberikan ruang muai sehingga saat terkena panas, rel tersebut tidak melengkung. Rel yang
melengkung akan membahayakan gerbong kereta yang melewatinya.
6. Penggunaan Termometer
Tahukah kamu cara menggunakan termometer klinis atau termometer badan? Termometer akan ditempelkan ke beberapa bagian tubuh seperti dalam mulut atau ketiak. Tujuannya adalah untuk mengukur suhu panas tubuh. Setelah beberapa lama, cairan di dalam termometer akan naik karena terjadi pemuaian setelah mendapatkan panas dari tubuh. Cairan akan berhenti pada angka tertentu untuk menunjukkan suhu tubuh. Ketika termometer tidak digunakan, akan kembali turun karena mengalami penyusutan.
Kunci Jawaban Halaman 53 - 54
Ayo Menulis
Bacalah kembali bacaan di atas dengan saksama. Jelaskanlah apa yang kamu ketahui dari setiap paragraf dalam bacaan di atas. Apa yang kamu ketahui tentang isi sebuah paragraf merupakan gagasan utama pada paragraf tersebut. Gunakan tabel berikut ini untuk membantumu.
Jawaban:
1. Judul Bacaan: Perubahan Akibat Perubahan Suhu
2. Apakah yang kamu ketahui tentang paragraf-paragraf pada bacaan?
- Paragraf 1: Benda tertentu dapat memuai karena menerima panas, sehingga dapatcberubah bentuk menjadi bertambah panjang, lebar, luas, atau
berubah volumenya karena terkena kalor atau panas.
Benda juga dapat menyusut, yaitu perubahan
wujud benda karena terkena suhu dingin, sehingga berkurang panjang, lebar, dan luasnya.
- Paragraf 2: Contoh proses pemuaian dan penyusutan.
- Paragraf 3: Kaca jendela dapat memuai ketika musim kemarau karena suhu udara yang panas, sehingga pemasangan kaca jendela selalu diberi sedikit rongga.
- Paragraf 4: Pemuaian udara di dalam ban kendaraan dapat terjadi karena cuaca yang panas.
- Paragraf 5: Kabel listrik dapat mengendur dan kembali kencang karena pengaruh udara panas dan dingin.
- Paragraf 6: Mirip dengan konsep kaca jendela, pemuaian gelas kaca dapat terjadi karena menerima suhu yang sangat panas, misalnya air mendidih yang dituang ke gelas kaca, hingga membuat gelas retak bahkan pecah.
- Paragraf 7: Sambungan pada rel kereta diberi rongga untuk mengantisipasi rel yang memuai ketika terkena panas matahari.
- Paragraf 8: Kandungan merkuri dalam termometer dapat menunjukkan suhu badan karena memuai.
3. Tuliskanlah kesimpulanmu tentang bacaan di atas di tempat yang tersedia di bawah ini dengan menggunakan kata-kata baku yang
tepat.
Kesimpulan dari materi di atas adalah benda tertentu dapat memuai atau menyusut karena perubahan suhu.
Benda memuai karena menerima suhu yang panas.
Sedangkan benda yang menyusut terjadi karena menerima suhu dingin.
(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)
Artikel lain terkait Kunci Jawaban