Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cara Registrasi Akun LTMPT SNMPTN 2022, Verifikasi Data Siswa dan Ketentuan Upload Foto

Pendaftaran SNMPTN 2022 dilakukan pada 14 - 28 Februari 2022. Simak cara registrasi akun siswa, verifikasi data siswa dan ketentuan upload foto.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Cara Registrasi Akun LTMPT SNMPTN 2022, Verifikasi Data Siswa dan Ketentuan Upload Foto
Tribun Palu
Ilustrasi SNMPTN - Berikut ini cara registrasi akun siswa, verifikasi data siswa dan ketentuan upload foto. 

TRIBUNNEWS.COM - Siswa SMA/SMK/MA yang berkesempatan mengikuti SNMPTN harus melakukan registrasi akun LTMPT siswa. 

Registrasi akun LTMPT siswa dilakukan sejak 10 Januari hingga 15 Februari 2022, dikutip dari ltmpt.ac.id.

Adapun pendaftaran SNMPTN dimulai pada 14 hingga 28 Februari 2021.

Mereka dapat memilih Perguruan Tinggi Negeri (PTN) sesuai keinginan masing-masing.

Kuota SNMPTN bagi sekolah dengan akreditasi A yaitu 40 persen siswa terbaik dari total siswa kelas 12.

Sedangkan bagi sekolah akreditasi B memiliki kuota SNMPTN 25 persen dan sekolah dengan akreditasi C adalah 5 persen.

Namun, siswa perlu melakukan registrasi akun dan verifikasi data siswa di laman LTMPT, dikutip dari ltmpt.ac.id.

Baca juga: CEK Kuota Sekolah SNMPTN 2022 Beserta Cara Cek NISN dan NPSN untuk Pendaftaran Akun LTMPT

Berita Rekomendasi

Registrasi Akun Siswa

1. Buka laman https:/portal.ltmpt.ac.id dan pilih tautan "Daftar di sini";

2. Pilih menu "Siswa";

3. Masukkan NISN, NPSN, dan tanggal lahir, lalu klik "Selanjutnya";

4. Masukkan e-mail aktif dan password;

5. Tunggu hingga muncul notifikasi aktivasi akun;

6. Buka inbox/spam e-mail milikmu, lalu lakukan aktivasi akun;

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas