Cara Registrasi Akun LTMPT SNMPTN 2022, Verifikasi Data Siswa dan Ketentuan Upload Foto
Pendaftaran SNMPTN 2022 dilakukan pada 14 - 28 Februari 2022. Simak cara registrasi akun siswa, verifikasi data siswa dan ketentuan upload foto.
Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
9. Jika sudah melakukan simpan permanen, maka data tidak dapat diubah kembali.
Siswa dapat mengunduh data, klik "Unduh Bukti Permanen" yang berwarna merah.
10. Simpan bukti permanen data di tempat yang aman dan jangan sampai hilang.
Baca juga: Dinas Kesehatan DKI Jakarta Identifikasi Temuan Kasus Positif Covid-19 di 190 Sekolah
Jadwal SNMPTN 2022
1. Registrasi Akun LTMPT
- Registrasi Akun LTMPT Sekolah : 4 Januari - 15 Februari 2022
- Registrasi Akun LTMPT Siswa : 10 Januari - 15 Februari 2022
2. PDSS dan SNMPTN
- Sosialisasi PDSS : 01 Desember 2021 - 8 Februari 2022
- Sosialisasi SNMPTN : 01 Desember 2021 - 28 Februari 2022
- Launching Kegiatan PMB : 4 Januari 2022
- Penetapan Siswa Eligible : 4 Januari - 8 Februari 2022
- Pengisian PDSS : 8 Januari - 8 Februari 2022
- Pendaftaran SNMPTN : 14 - 28 Februari 2022
- Pengumuman Hasil SNMPTN : 29 Maret 2022
*) Seluruh kegiatan pada hari yang sudah ditentukan diakhiri pada pukul 15.00 WIB.
Ketentuan Memilih Prodi
1. Setiap siswa dapat memilih dua program studi dari satu PTN atau dua PTN.
2. Jika memilih dua program studi, harus ada satu PTN di provinsi yang sama dengan SMA/MA/SMK asalnya.
Jika memilih satu program studi, dapat memilih PTN yang berada di provinsi mana pun.
3. Peserta disarankan tidak lintas minat (tergantung ketentuan PTN yang dituju).
(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)
Berita lain terkait SNMPTN