Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hasil SPMB Mandiri UTBK Unsoed Diumumkan, Cek di pengumuman.spmb.unsoed.ac.id

Pengumuman hasil seleksi SPMB mandiri UTBK Unsoed Tahun 2022 telah diumumkan, peserta dapat mengecek di https://pengumuman.spmb.unsoed.ac.id/utbk/.

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Hasil SPMB Mandiri UTBK Unsoed Diumumkan, Cek di pengumuman.spmb.unsoed.ac.id
Tangkapan Layar Website Resmi Unsoed
Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed). Hasil seleksi mandiri lewat jalur UTBK Unsoed telah diumumkan hari ini, 12 Juli 2022. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil seleksi mandiri lewat jalur UTBK Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) telah diumumkan.

Pengumuman hasil seleksi penerimaan mahasiswa baru (SPMB) mandiri UTBK Unsoed Tahun 2022 dimumkan mulai 12 Juni 2022 pukul 00.01 WIB.

Peserta yang telah mendaftar dapat melihat pengumumannya melalui laman https://pengumuman.spmb.unsoed.ac.id/utbk/.

Baca juga: SPMB Mandiri Non UTBK Unsoed Masih Dibuka Hingga 13 Juli 2022, Simak Persyaratannya Berikut Ini

Untuk diketahui diketahui, Unsoed membuka SPMB Mandiri melalui dua jalur, yakni SPMB Mandiri UTBK dan Non UTBK.

Dikutip dari laman resminya, SPMB Mandiri UTBK menggunakan nilai UTBK Tahun 2022, nilai raport dan prestasi siswa untuk proses seleksinya.

SPMB Mandiri UTBK diperuntukkan bagi pendaftar Program Sarjana (Kelas Reguler dan Kelas Internasional) dan Program Diploma.

Sedangkan SPMB Mandiri Non UTBK, dilakukan melalui nilai raport dan prestasi siswa untuk proses seleksinya.

Berita Rekomendasi

SPMB Mandiri Non UTBK diperuntukkan bagi pendaftar Program Sarjana (Kelas Internasional) dan Program Diploma.

Untuk SPMB Mandiri Non UTBK ini, pra pendaftarannya masih dibuka hingga 13 Juli 2022 pukul 15.00 WIB.

Baca juga: Akses sista.unsoed.ac.id untuk Cek Tagihan Uang Kuliah Mahasiswa Unsoed 2022

Jadwal Pendaftaran SPMB Mandiri Unsoed 2022

  • SPMB Mandiri UTBK
    1. Pendaftaran : 13 Juni 2022 - 13 Juli 2022
    2. Pengumuman : 20 Juli 2022
    3. Registrasi : 25 Juli 2022 - 29 Juli 2022

Berikut cara melihat pengumuman SPMB Unsoed 2022:

1. Akses laman https://pengumuman.spmb.unsoed.ac.id/utbk/.

2. Lakukan login dengan nomor pendaftaran dan tanggal lahir.

3. Lanjutkan dengan memasukkan kode verifikasi.

4. Klik 'Lihat Hasil Seleksi'. Tunggu hingga halaman selesai dimuat. Namun apabila server penuh, peserta bisa mencoba memuat ulang laman pengumuman dan memastikan koneksi internet stabil.

(Tribunnews.com/Tio)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas