Registrasi SPMB Mandiri Unsoed 2022 Dibuka Mulai 13 Juli 2022, Ini Dokumen yang Perlu Disiapkan
Bagi peserta yang diterima SPMB Mandiri Unsoed 2022, dapat melakukan registrasi online mulai 13 Juli 2022 di laman registrasi.unsoed.ac.id/apps.
Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Wahyu Gilang Putranto
TRIBUNNEWS.COM - Berikut dokumen yang perlu disiapkan untuk registrasi SPMB Mandiri Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed).
Diketahui, registrasi online SPMB Mandiri Unsoed 2022 akan dibuka mulai 13 Juli hingga 19 Juli 2022.
Bagi peserta SPMB Mandiri Unsoed 2022 yang diterima, wajib melakuka registrasi online melalui laman registrasi.unsoed.ac.id/apps.
Namun bagi peserta yang tidak melakukan registrasi online, maka kepesertaannya akan dibatalkan.
Lalu apa saja dokumen yang perlu disiapkan untuk melakukan registrasi online SPMB Mandiri Unsoed 2022?
Dokumen yang Perlu Disiapkan untuk Registrasi SPMB Mandiri Unsoed 2022
Baca juga: Jadwal SPMB Unsoed Purwokerto 2022 Jalur Mandiri, Inilah Syarat Pendaftarannya
Berikut dokumen yang perlu disiapkan dikutip dari laman resmi Unsoed:
1. Pasfoto berwarna, dengan ketentuan:
- Wajah menghadap lurus ke depan
- Latar belakang berwarna merah
- Baju lengan panjang berwarna putih
- Dasi warna hitam
- Ukuran file maksimal 200 Kb dalam format JPG.
2. File scan Kartu Keluarga Terbaru dengan format JPG/PDF